Gubernur Tegaskan Untuk Tidak Timbun Sembako Jelang Idul Fitri

5 April 2023 23:15 WIB
Gubernur menegaskan kepada para distributor untuk tidak mencoba-coba menimbun bahan pangan dimasa sekarang ini.
Gubernur menegaskan kepada para distributor untuk tidak mencoba-coba menimbun bahan pangan dimasa sekarang ini. ( Adpim Prov. Kalbar)

Pontianak, Sonora.ID - Sebanyak 50 orang menerima 10 kg beras secara simbolis dari Badan Pangan Nasional melalui Bulog Kalbar dan diserahkan oleh Gubernur Kalimantan Barat H. Sutarmidji, S.H., M.Hum., sekaligus melepas penyaluran cadangan beras pemerintah untuk bantuan pangan Tahun 2023 di Kantor Camat Pontianak Selatan, Rabu (5/4/2023).

Gubernur menyebut, bantuan tersebut merupakan program pemerintah dalam memberikan bantuan selama 3 (tiga) bulan untuk masyarakat yang datanya sudah terkumpul ke Badan Pangan Nasional (Bapanas).

"Jadi penerima ini datanya bukan dari Pemerintah Provinsi maupun Pemerintah Kota tetapi melainkan yang mendata dari pusat (Bapanas). Untuk Kalbar sendiri berjumlah 3.600 ton beras yang akan didistribusikan selama 3 (tiga) bulan kedepan", ucap Gubernur.

Dirinya berharap hal ini dapat sedikit meringankan dan mengurangi beban masyarakat juga untuk mengendalikan harga beras agar tidak terjadi kenaikan yang cukup tinggi.

Baca Juga: Legislator Makassar Minta Aparat Tindak Tegas Penimbun Sembako

"Bulog juga menjual beras dengan paling tinggi di harga Rp 9.950, sedangkan Provinsi juga menjual di beberapa pasar yg menjadi acuan untuk perhitungan inflasi. Sementara kita jual Rp 9.500 perkiraan nanti bisa di harga Rp 10.000 untuk menekan harga beras di pasar agar tidak terlalu tinggi, kalau tinggi saya akan lakukan operasi pasar lagi," jelas pria yang akrab disapa Bang Midji ini.

Gubernur menegaskan kepada para distributor untuk tidak mencoba-coba menimbun bahan pangan dimasa sekarang ini.

Karena dirinya sudah berkoordinasi kepada Satgas Pangan Polda Kalbar untuk terus melakukan pengawasan terhadap semua jenis pangan yang dibutuhkan oleh masyarakat.

"Jangan coba-coba untuk menyimpan stok spekulasi, saya sudah minta Polda Satgas Pangan untuk melakukan pengawasan. Lebaran ini saya yakinkan masyarakat, bahwa beras itu tersedia, gula tersedia, tepung terigu juga masih tersedia. Jadi semua kebutuhan pokok selama ramadhan dan setelah lebaran masih tersedia dengan baik," tegas Gubernur.

Dalam agenda ini, Gubernur turut didampingi Pemimpin Wilayah Perum Bulog Kantor Wilayah Kalimantan Barat, Bambang Prihatmoko, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Kalbar, Ir. Herti Herawati, M.M.A., dan Camat Pontianak Selatan beserta jajarannya.

Baca Juga: Jelang Tutup Tahun, YBM PLN UID Kalbar Gelar Khitanan Sehat Untuk Anak Yatim dan Dhuafa

PenulisWilliam
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm