Doa Penutup Majelis Lengkap dengan Artinya dan Keutamaannya

14 April 2023 15:15 WIB
Ilustrasi doa penutup majelis
Ilustrasi doa penutup majelis ( Pixabay)

Keutamaan doa penutup manjelis

Doa kafaratul majelis merupakan doa yang senantiasa dibaca ketika hendak mengakhiri suatu acara.

Bukan tanpa hal ini karena doa penutup majelis memiliki keuataam yang luar biasa.

Berikut ini keutamaan doa penutup majelis yang perlu diketahui:

1. Penutup kesalahan yang terjadi dalam majelis

Keutamaan yang pertama adalah menutup kesalahan yang mungkin dilakukan selama berkegiatan dalam sebuah majelis.

Ini sesuai dengan uraian uraian hadits Rasul, yakni:

“Dari Abu Barzah Al-Aslami, berkata bahwa Rasulullah SAW di akhir majelis ketika hendak berdiri meninggalkan majelis berkata,

(Subhanakallahumma wa bihamdika asyhadu alla ilaaha illa anta, astaghfiruka wa atuubu ilaik.

Artinya: Maha Suci Engkau Ya Allah, segala pujian untuk-Mu, aku bersaksi bahwa tidak ada sesembahan yang berhak disembah selain Engkau dan aku meminta ampunan dan bertaubat pada-Mu).

Baca Juga: Doa Setelah Sholat Syuruq (Isyroq): Arab, Latin dan Artinya

2. Pelengkap amal kebaikan

Keutamaan yang kedua adalah sebagai pelengkap amal kebaikan.

Dlaam sebuah hadil Rasul ketika di tanya kalimat doa penutup majelis:

Dari Aisyah RA, ia berkata, “Tidaklah Nabi duduk di majelis, tidak pula membaca Alquran dan tidak pula sholat kecuali menutupnya dengan kalimat-kalimat tersebut.

Aku berkata, ‘Wahai Rasulullah, aku melihatmu tidaklah duduk di suatu majelis, tidak juga membaca Alquran dan juga tidak sholat kecuali engkau tutup dengan kalimat tersebut? “

Kemudian, Nabi Muhammad SAW bersabda, ‘’Iya, siapa yang berkata baik akan ditutup dengan stempel kebaikan, dan siapa yang berkata buruk, akan menjadi penghapus dosanya. Yaitu subhanakallahumma wabihamdika asyhadu an laa ilaaha illa anta astaghfiruka wa atuubu ilaika.” (HR An Nasa’i).

3. Bentuk dzikir kepada Allah

Keutamaan yang terakhir adalah sebagai bentuk dzikir atau upaya mengingat Allah dalam kegiatan yang dilakukan di dalam sebuah majelis.

Ini sesuai dengan ucapan Rasul dari Abu Hurairah:

“Setiap kaum yang bangkit dari majelis yang tidak ada dzikir pada Allah, maka selesainya majelis itu seperti bangkai keledai dan hanya menjadi penyesalan pada hari kiamat.” (HR Abu Daud, no. 4855; Ahmad, 2: 389).

Demikian informasi tentang doa penutup majelis lengkap dengan arti dan keutamannya.

Baca berita  udpate lainnya dari Sonora.ID di Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm