7 Urutan Presiden dan Wakil Presiden Indonesia, Beserta Masa Jabatannya

8 Mei 2023 15:57 WIB
Ilustrasi Urutan Presiden dan Wakil Presiden Indonesia
Ilustrasi Urutan Presiden dan Wakil Presiden Indonesia ( Biro Pers Sekretariat Presiden )

Sonora.ID – Sebagai warga negara Indonesia, penting bagi kita untuk mengetahui urutan presiden dan wakil presiden Indonesia dari masa ke masa.

Seperti diketahui Indonesia merupakan negara yang menganut bentuk pemerintahan republik, yang dikepalai oleh seorang presiden.

Sejak kemerdekaan pada tahun 1945 hingga saat ini Indonesia telah dipimpin oleh tujuh orang presiden.

Nah, berikut ulasan mengenai urutan presiden Indonesia dan wakil presiden Indonesia, beserta masa jabatannya!

Soekarno (1945–1967)

Presiden pertama Indonesia yaitu Ir. Soekarno. Bung Karno lahir, panggilan akrab presiden pertama Indonesia ini lahir di Surabaya, 6 Juni 1901.

Baca Juga: Latar Belakang Orde Baru , Detik-Detik Lengsernya Presiden Soekarno

Ir. Soekarno menjabat sebagai presiden bersama dengan wakilnya Mohammad Hatta pada tahun 1945 – 1967.

Namun pada 1 Desember 1956 Mohammad Hatta mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Wakil Presiden dan setelah itu terjadi kekosongan jabatan.

Ir. Soekarno merupakan pejuang kemerdekaan Indonesia. Bersama dengan Bung Hatta, Ir. Soekarno memproklamasikan kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus 1945.

Itulah sebabnya Bung Karno dan Bung Hatta dikenal sebagai Bapak Proklamator.

Selama menjabat sebagai presiden, Soekarno banyak melakukan gebrakan untuk Indonesia yang pada saat itu baru merdeka.

Soeharto (1967–1998)

Soeharto menjabat sebagai Presiden mulai 12 Maret 1967 hingga 21 Mei 1998.

Semasa pemerintahannya Soeharto didampingi oleh enam wakil presiden, yaitu:

  • Hamengkubuwono IX (24 maret 1973 - 23 Maret 1978)
  • Adam Malik (23 Maret 1978 - 11 Maret 1983)
  • Umar Wirahadikusumah (11 Maret 1983 - 11 Maret 1988)
  • Soedharmono (11 Maret 1988 - 11 Maret 1993)
  • Try Sutrisno (11 Maret 1993 - 11 Maret 1998)
  • Bacharuddin Jusuf Habibie atau dikenal BJ Habibie (11 Maret 1998 - 21 Mei 1998)

Soeharto lahir di Bantul, Yogyakarta, pada 8 Juni 1921. Dikutip dari laman The Guardian, Soeharto memiliki julukan populer, yakni The Smiling General atau "Sang Jenderal yang Tersenyum".

Itu karena raut mukanya yang selalu tersenyum dan menunjukkan keramahan di berbagai kesempatan.

BJ Habibie (1998–1999)

Habibie adalah presiden yang sebelumnya menduduki jabatan wakil presiden di masa jabatan presiden Soeharto.

Presiden Habibie memimpin negara Indonesia tanpa didampingi seorang wakil presiden.

Abdurrahman Wahid (1999–2001)

Presiden Abdurrahman Wahid atau yang lebih dikenal dengan Gus Dur adalah presiden yang juga menjadi tokoh dalam organisasi Islam, yakni Nahdlatul Ulama.

Gus Dus didampingi oleh Wakil Presiden Megawati Soekarnoputri dengan periode yang sama.

Baca Juga: Tugas Pokok Presiden Sebagai Kepala Negara dan Kepala Pemerintah

Megawati Soekarnoputri (2001–2004)

Bernama lengkap Dyah Permata Megawati Setiawati Putri, Megawati lahir di Kota Yogyakarta pada 23 Januari 1946.

Ia merupakan putri kedua Soekarno dari pernikahannya dengan Fatmawati, yang sekaligus menjadi satu-satunya presiden perempuan yang menjabat sebagai Presiden ke- 5 di periode 23 Juli 2001 hingga 20 Oktober 2004

Saat memimpin Indonesia, Megawati dibantu Hamza Haz sebagai wakilnya.

Susilo Bambang Yudhoyono (2004–2014)

Presiden ke-6 diduduki oleh Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY selama dua periode, yaitu 20 Oktober 2004 hingga 20 Oktober 2014.

SBY didampingi oleh dua wakil presiden selama masa jabatannya, yaitu:

  • Muhammad Jusuf Kalla (20 Oktober 2004 - 20 Oktober 2009)
  • Boediono (20 Oktober 2009 - 20 Oktober 2014)

Joko Widodo (2014–sekarang)

Urutan Presiden Indonesia selanjutnya yaitu Joko Widodo yang menjabat dari 2014 sampai saat ini. Joko Widodo atau yang akrab disapa Jokowi lahir pada 21 Juni 1961.

Presiden Joko Widodo memenangkan dua periode sebagai presiden, yaitu periode 20 Oktober 2014 hingga 20 Oktober 2019 dan didampingi oleh Muhammad Jusuf Kalla sebagai wakil presiden.

Kemudian menang kembali sebagai presiden pada 20 Oktober 2019 hingga sekarang dan didampingi oleh Wakil Presiden Ma'aruf Amin.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Baca Juga: Biografi Soekarno, Presiden Pertama RI, Proklamator Kemerdekaan Indonesia

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm