4 Daerah Penghasil Bauksit Terbesar di Indonesia, Ada Sumatera Hingga Riau!

11 Mei 2023 11:32 WIB
Ilustrasi Daerah Penghasil Bauksit Terbesar di Indonesia
Ilustrasi Daerah Penghasil Bauksit Terbesar di Indonesia ( Kompas.com)

Sonora.ID – Di antara banyaknya provinsi yang ada di Indonesia, terdapat beberapa daerah penghasil bauksit terbesar di Indonesia.

Namun sebelum kita mengenal daerah-daerah tersebut, mari kita membahas tersebih dahulu apa itu bauksit.

Seperti diketahui Indonesia adalah negara yang terkenal dengan kekayaan sumber daya alam, salah satunya adalah bauksit.

Bauksit adalah salah satu logam paling banyak ditambang di seluruh dunia.

Bauksit adalah mineral bijih utama untuk memproduksi logam aluminium. Tidak hanya itu, limbah bauksit (tailing bauxite) juga bisa menjadi pengganti pasir sebagai agregat halus penyusun beton.

Baca Juga: 10 Daerah dengan Jumlah Pengangguran Tertinggi di Indonesia, Jakarta Paling Banyak!

Bauksit memiliki kadar besi (Fe) rendah dan tidak atau sedikit mengandung kuarsa (SiO2).

Bentuk bauksit seperti tanah liat yang kadang-kadang berstruktur pisolitik. Perawakannya seperti kristal yang terdiri atas mineral berbutir.

Produk atau barang berbahan bauksit sejatinya sangat mudah ditemui dalam kehidupan sehari-hari.

Paling mudah adalah alat makan berupa sendok dan garpu hingga kaleng kemasan makanan.

Beberapa manfaat bauksit lainnya antara lain sebagai bahan dasar tinta, campuran keramik, penutup retakan, fiber, farmasi, bahan kosmetik, pemurnian air, dan sebagainya.

Bauksit juga merupakan bahan penyusun utama dalam industri pembuatan pesawat terbang, industri listrik, mesin, dan industri pembuatan alat sipil.

Lantas, daerah mana saja yang termasuk daerah penghasil bauksit terbesar di Indonesia?

1. Kalimantan Barat

Provinsi Kalimanatan Barat memiliki bauksit dengan cadangan yang relatif besar. Sebanyak 66,77% cadangan bauksit nasional terdapat di Kalimantan Barat.

Potensi bauksit di Kalimantan Barat terdapat di Kabupaten Pontianak (Mempawah), Kabupaten Sanggau (Tayan), Kabupaten Ketapang, Kecamatan Kendawangan, Kecamatan Sandai dan derah lainnya.

Bauksit di Kabupaten Sanggau memiliki cadangan 1.300 juta ton dan di Tayan dengan cadangann 800 juta ton.

Pertambangan bauksit di Kalimatan Barat dilakukan PT ANTAM. Kalimanatan Barat menjadi tempat potensial bagi penambangan bauksit sebagai material pembuat alum (tawas).

Alum banyak digunakan pada industri kertas maupun perusahaan pengolahan air, seperti PDAM.

2. Riau

Jumlah sumber daya bauksit di Kepulauan Riau diperkirakan mencapai 180,97 juta ton.

Daerah yang masih menyimpan sumber daya bauksit paling besar adalah Kabupaten Lingga dengan jumlah 168,96 juta ton.

Sisanya tersebar di sejumlah wilayah dengan jumlah yang relatif kecil. Penambangan Bauksit di Pulau Bintan telah dieksploitasi sejak zaman penjajahan Belanda, salah satunya oleh perusahaan NV Nibem.

Saat ini, bauksit di kelola PT Aneka Tambang, Tbk sebanyak 10 juta. Sekitar, 3.835.500 ton merupakan endapan yang belum dieksploitasi, terutama di Kecamatan Bintan Utara, Kabupaten Riau, Pulau Kundur dan Kabupaten Karimun.

Total bauksit cadangan bauksit sebanyak 15.880.000 ton terdapat di Pulau Bintan dan Tanjungpinang Luasan bauksit di Kepulauan Riau tersebar di tiga kabupaten dan satu kota.

Baca Juga: 10 Provinsi Terkaya di Indonesia, DKI Jakarta Ada Diperingkat Pertama!

  • Kabupaten Bintan

Luasan bauksit di Kabupaten Bintan, yaitu 8.557,35 ha yang merupakan luasan kedua terbesar di Kepulauan Riau.

Di Kabupaten Bintang yang memiliki potensi sebaran bauksit cukup besar adalah Kecamanatan Bintan Timur.

Dimana, wilayah daratan utama serta pulau-pulau di sekitarnya merupakan wilayah tambang dan sebagian merupakan bekas tambang bauksit.

Wilayah yang memiliki sebaran bauksit cakupan luas adalah Desa Gunung Lengkuas, Busung, Toapaya, dan Ekang Anculai serta pulau-pulau yang termasuk Kecamatan Bintang Timur.

Potensi bauksit pada sebaran 10.450 ha dengan jumlah sumber daya rekaan sebesar 209 juta m3.

  • Kabupaten Lingga

Kabupaten Lingga memiliki potensi bauksit, yaitu di Pulau Lingga, Pulau Singkep, Pulau Selayar, Pulau Posik, Pulau Rusuk Buaya, Pulau Panjang, dan pulau-pulau lainnya.

Kabupaten Lingga merupakan daerah dengan luasan tambang bauksit terbesar pertama di Riau dengan luasan 62.185 ha

  • Kota Tanjung

Pinang Kota Tanjung Pinang memiliki luas sebaran bauksit 1.722,79 ha

  • Kabupaten Karimun

Kabupaten Karimun memiliki luas sebarab bauksit 375,0 ha

3. Bangka Belitung

Bangka Belitung merupakan salah satu daerah prooduksi bauksit terbesar, tepatnya di daerah Sigembir yang berada di Pulau Bangka.

Dilansir dari Direktorat Jenderal Mineral dan Batubara, Kepulauan Bangka Belitung memiliki cadangan bijih besi bauksit sebesar 3,1 juta ton.

4. Sumatera Utara

Lokasi penambangan bauksit berada di Kota Pinang. Cara menemukan bauksit dengan melakukan babat alas lalu dilanjutkan dengan penggalian.

Jika, daerah tersebut mengandung bijih alumunium maka dilanjutkan dengan pencucian.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Baca Juga: 5 Provinsi yang Memiliki Banyak Cewek Jomblo di Indonesia, DKI Jakarta Paling Banyak

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm