Cara Transfer PayPal ke DANA yang Bisa Kamu Lakukan dengan Mudah

23 Juni 2023 13:05 WIB
Cara transfer PayPal ke DANA yang bisa kamu lakukan dengan mudah dan praktis.
Cara transfer PayPal ke DANA yang bisa kamu lakukan dengan mudah dan praktis. ( Gadgetren)
  • Membuka aplikasi DANA yang telah diunduh di HP lalu klik ikon menu tulisan “Isi Saldo”.
  • Geser ke bawah dan temukan opsi “Tampilkan Semua Bank”, disarankan menggunakan Permata Bank.
  • Jika sudah menemukan Permata Bank, akan muncul nomor rekening akun DANA lalu klik salin kode.

Menghubungkan rekening bank ke PayPal

Agar prosesnya lancar, kamu harus login ke PayPal melalui Chrome terlebih dahulu, adapun berikut cara menghubungkannya:

  • Akses situs https://www.paypal.com/id/home.
  • Pilih “Transfer Dana” di bagian bawah saldo PayPal yang dimiliki.
  • Hubungkan akun PayPal dan DANA dengan klik opsi “Hubungkan Bank”.
  • Isi formulir rekening bank di antaranya nama bank, kode bank dan nomor rekening yang sudah disalin sebelumnya.
  • Pilih hubungkan bank kamu, jika sudah berhasil bisa kembali ke homepage PayPal untuk mengikuti langkah selanjutnya.

Baca Juga: 4 Cara Top Up PayPal dengan Mudah, Bisa Lewat Hp

Mengonversikan mata uang

Normalnya kita bisa langsung melakukan transfer dari PayPal ke Dana karena sudah terhubung. Hal ini perlu dilakukan jika saldo kamu kurang dari jumlah minimal transfer yaitu 10 dolar.

Namun jika lebih dari 10 dolar, bisa melewati langkah konversi. Untuk melakukan konversi, langkah-langkah yang bisa dilakukan antara lain:

  • Klik ikon titik tiga di halaman utama, sebelah saldo PayPal lalu pilih “Kelola Mata Uang” di halaman selanjutnya dan klik “Saldo PayPal”.
  • Untuk mengonversi saldo dolar ke mata uang rubel silahkan pilih opsi “Tambah Mata Uang”
  • Jika opsi mata uang RUB muncul di daftar, bisa klik lagi “Titik Tiga” di sebelah saldo USD PayPal dan konversikan mata uang. Kemudian pilih “Rubel Rusia” yang terletak di bagian sisi kanan.
  • Masukan saldo PayPal yang ingin dikonversi, misalnya masukan 5 dolar lalu klik berikutnya.
  • Di halaman berikutnya, bisa cek rincian lalu klik konversikan sekarang.

Baca Juga: 3 Cara Daftar PayPal dengan Mudah, Transaksi Lebih Praktis

Cara transfer PayPal ke DANA

Setelah berhasil mengonversi USD ke RUB, kamu bisa mulai mengirimkan saldo PayPal ke DANA dengan mengikuti langkah berikut:

  • Klik transfer DANA di halaman utama PayPal.
  • Selanjutnya di halaman mata uang yang tersedia bisa pilih RUB dan klik tombol berikutnya.
  • Pilih Bank Permata yang sudah kamu hubungkan lalu klik berikutnya.
  • Nantinya di halaman konfirmasi akan berisi informasi terkait total uang yang diterima lengkap dengan rincian lain seperti perkiraan waktu penerimaan yang akan memakan waktu waktu sekitar 2-4 hari. Untuk biayanya diperkirakan Rp 16.000.
  • Klik tombol transfer sekarang.

Itu dia cara transfer PayPal ke DANA yang bisa kamu lakukan dengan mudah dan praktis.

Semoga bermanfaat!

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm