10 Rekomendasi Film Survival Terbaik yang Wajib Kamu Tonton!

14 Juli 2023 17:35 WIB
Film Predator, 10 rekomendasi film survival terbaik
Film Predator, 10 rekomendasi film survival terbaik ( The Hollywood Reporter)

Sonora.ID - Film dengan genre survival banyak digemari para pecinta film. Berikut ini adalah rekomendasi film survival terbaik yang wajib kamu tonton!

Film survival atau film tentang cara bertahan hidup paling bisa membuat penonton ikut berdebar dan ikut merasa tegang.

Mulai dari kisah bertahan hidup dari para penyintas yang terisolasi di alam liar, hingga bertahan hidup melawan pemangsa, kisah survival ini biasanya membuat penonton ikut 'jantungan' saat menontonnya.

Jika kamu suka menonton film dengan genre seperti survival, berikut ini adalah rekomendasi film survival terbaik yang wajib kamu tonton!

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film Psikopat Terbaik yang Wajib untuk Di Tonton

Rekomendasi film survival terbaik

1. The Shawshank Redemption

Film survival terbaik pertama adalah The Shawshank Redemption. Sejak film ini dirilis pada 1994, The Shawshank Redemption merupakan salah satu film terbaik sepanjang masa hingga saat ini.

Di IMDb, film ini memperoleh rating 9.3/10, dan 91% di Rotten Tomatoes.

Film ini berkisah tentang dua pria yang menjalani hukuman seumur hidup di penjara dan menjadi teman dan menemukan cara untuk melawan keputusasaan dan menumbuhkan kembali harapan.

2. The Revenant

The Revenant adalah film yang mengisahkan tentang seorang pemandu dari kelompok ekspedisi pengusaha bulu/kulit binatang di era 1820an yang berjuang untuk hidup setelah bertarung sengit dengan beruang dan ditinggalkan untuk mati oleh rekan sekelompoknya.

The Revenant adalah film adaptasi dari novel berjudul sama karya Michael Punke yang terbit di tahun 2002.

Film ini dinominasikan di 12 kategori pada Academy Awards dan memenangkan 3 kategori penghargaan, salah satunya adalah Best Actor untuk Leonardo DiCaprio.

3. Alien & Aliens

Rekomendasi film survival selanjutnya adalah Alien & Aliens, film karya Ridley Scott pada tahun 1979 Film yang menghadirkan sosok alien bernama Xenomorph dari planet LV-426 ini sukses dan mendapat keuntungan besar dan berhasil menjadi bulan-bulanan pujian dari kritikus dunia. Puncaknya, Alien memenangkan Best Visual Effects di Oscar 1980.

Alur cerita dalam film ini sendiri berkutat pada teror yang dialami kru dari pesawat komersial luar angkasa, Nostromo dan mereka harus bertahan hidup melawan bahaya yang mengintai.

Kemudian James Cameron muncul dengan sekuelnya dengan judul Aliens, yang mengantarkan teror lebih besar dari pendahulunya dengan alien yang lebih banyak.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film Terbaik Pemenang Award di Awal Tahun 2023, Binge-Watching Weekend Nanti!

4. Predator

Predator adalah film bergenre aksi, petualangan, dan sains-fiksi yang dirilis pada 1987 dan disutradarai John McTiernan yang diperankan oleh Arnold Schwarzenegger.

Film survival terbaik yang satu ini mengisahkan tentang pasukan khusus dalam misi penyelamatan awak helikopter yang ditembak jatuh di hutan Amerika Selatan.

Mereka menemukan anggota militer lainnya dikuliti hidup-hidup oleh musuh yang tak diketahui.

Saat mereka kembali mereka sadar bahwa ada sesuatu yang memburu mereka yang ternyata adalah makhluk cerdas dari luar bumi.

Dutch harus mengalahkan makhluk tersebut agar bisa bertahan hidup dan keluar dari hutan tersebut.      

5. Dunkirk

Film survival terbaik kali ini bertema perang, Dunkirk bercerita mengenai misi penyelamatan ratusan tentara sekutu di masa Perang Dunia II.

Berawal dari kekalahan Perancis oleh Hitler di tahun 1940, Jerman berhasil memojokkan sebanyak 400.000 tentara sekutu dari Inggris di Pantai Dunkirk untuk dibombardir.

Demi menyelamatkan tentara-tentara tersebut, pasukan Inggris akhirnya melakukan Evakuasi Dunkirk. Dalam sejarahnya, Inggris kehilangan ribuan tentara.

Namun, evakuasi penyelamatan ini dianggap berhasil karena lebih dari 300 ribu tentara berhasil dievakuasi dari Dunkirk.

6. The Pianist

The Pianist merupakan sebuah film karya Roman Polanski yang di rilis pada tahun 2002.

Film ini dibuat berdasarkan sebuah kisah nyata dari seorang pianis Polandia keturunan Yahudi bernama Wladyslaw Szpilman.

The Pianist menceritakan perjuangan hidup Szpilman di bawah tekanan perang yang berlangsung di Polandia pada masa Holocaust.

Karakter utama dalam film ini diperankan dengan sangat baik oleh Adrien Brody.  

Penonton diperlihatkan bagaimana usahanya dalam bertahan hidup dengan cara kerja paksa di bawah pimpinan Nazi.

Baca Juga: 14 Film Horor Terseram Sepanjang Masa, Berani Nonton Nggak?

7. Children of Men

Children of Men menceritakan sebuah dunia distopia di mana para wanita menjadi mandul. Film Children of Men adalah adaptasi novel Children of Men (1992) karya P.D. James.

Children of Men mengangkat beberapa tema berat seperti xenophobia, teknologi korporasi, kerusakan lingkungan dan berbagai intrik politik. Hasilnya adalah adanya paranoia massal.

Dari banyaknya tema yang diangkat, xenophobia menjadi yang paling digarisbawahi di film ini. Para imigran digambarkan mengalami hidup yang menyedihkan. Mereka dikurung dalam sebuah kerangkeng. Jumlah orang di dalamnya pun melebihi kapasitas. Beberapa lagi harus bersembunyi di sisa-sisa reruntuhan gedung.

8. Gravity

Film survival terbaik selanjutnya adalah Gravity. Film ini mengisahkan tentang seoang astronot yang terdampar di sebuah medium cukup lama, tanpa teman, dan harus menemukan cara untuk bertahan hidup.

Karakter yang diperankan Sandra Bullock adalah seorang astronot pemula yang bertugas di stasiun angkasa luar.

Tiba-tiba sebuah kecelakaan membuatnya harus bertahan hidup, terombang-ambing di ruang hampa udara.

Peristiwa demi peristiwa yang muncul kemudian, membuat penonton terus berharap-harap cemas apakah si protagonis selamat sampai akhir film.

9. 127 Hours

127 Hours adalah salah satu film survival yang akan mengingatkanmu untuk berhati-hati ketika melakukan petualangan seorang diri.

Film ini diperankan oleh James Franco, 127 Hours mengisahkan tentang Aron Ralston, pendaki gunung yang menantang dirinya untuk melakukan petualangan dengan mendaki di Utah, Amerika.

Saat itu ia terjebak di sebuah ngarai. Insiden tersebut memaksanya untuk mengambil tindakan putus asa dalam berjuang dan bertahan hidup.

Perjuangannya bertahan hidup berlangsung hingga 127 jam sebelum akhirnya Aron berhasil bebas dan diselamatkan.

Baca Juga: 10 Film Tentang Bencana Alam yang Menegangkan dan Menyayat Hati

10. Into The Wild

Into the Wild merupakan salah satu film survival terbaik yang menyoroti kehidupan serta kegelisahan anak muda dalam menjalaninya. Film ini disutradarai oleh Sean Penn dan diangkat atas kisah nyata dari seorang pemuda bernama Christopher McCandless atau yang juga dikenal dengan nama ‘Alexander Supertramp’. Ia melakukan petualangan ke hutan belantara Alaska pada awal 1990-an.

Christopher diceritakan sebagai pemuda yang merasa muak atas kehidupannya, kemudian memutuskan untuk pergi dan melakukan petualangan ke alam bebas.

Awalnya, Christopher mendapatkan kepuasan dari kesunyian, keindahan, dan keterasingan yang diperoleh. Namun, secara perlahan ia mulai berpikir untuk turun dari gunung dan kembali ke peradaban manusia seperti semula.

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm