Review Film Korea Dream: Ringan Namun Penuh Pesan yang Mendalam

2 Agustus 2023 13:00 WIB
Review film Korea DREAM.
Review film Korea DREAM. ( Netflix)

Sonora.ID - Film Korea bertajuk Dream yang dibintangi oleh Park Seo Joon dan IU (Lee Ji-eun) tengah menjadi perbincangan hangat di media sosial usai resmi tayang di Netflix pada 25 Juli 2023.

Hingga artikel ini ditulis film yang pertama kali rilis pada tanggal 26 April 2023 di Korea Selatan tersebut bahkan masih betah menduduki posisi 1 dalam kategori 10 Film Teratas di Indonesia Hari Ini.

Film Korea Dream diketahui disutradarai oleh sutradara Lee Byeong Hun. Film berdurasi sekitar 2 jam lebih 7 menit ini merupakan film bergenre sports dan komedi.

Buat kamu yang belum menyaksikan film ini kamu dapat menyimak paparan mengenai sinopsis dan review film Dream berikut ini.

Baca Juga: Review Drama Celebrity: Sisi Gelap Dunia Para Selebriti yang Penuh Kemewahan

Sinopsis Film ‘Dream’

Dream menceritakan kisah Yoon Hong Dae (diperankan oleh Park Seo Joon) yang ditunjuk untuk menjadi pelatih sepak bola tim tunawisma. Sebelum menjadi pelatih, ia merupakan salah satu atlit sepak bola profesional.

Sayangnya, lantaran sebuah kasus, Yoon Hong Dae harus mendapatkan citra yang buruk dari publik. Hidupnya pun semakin susah lantaran kasus ibunya.

Yoon Hong Dae kemudian memutuskan untuk menjadi seorang pelatih tim sepak bola yang beranggotakan para tunawisma dan mereka tidak memiliki pengalaman bermain sepak bola.

Tim sepak bola tunawisma tersebut akan mewakili Korea Selatan pada kompetisi sepak bola internasional tahunan, yakni Homeless World Cup.

Untuk melatih para tunawisma dengan berbagai latar belakang dan kemampuan sepak bola yang nihil tentu tidaklah mudah.

Akan tetapi, Yoon Hong Dae kemudian merasa bahwa dengan menjadi pelatih telah menumbuhkan rasa kepeduliannya untuk mempercayai tim.

Para anggota timnya juga percaya bahwa Yoon Hong Dae adalah sosok coach atau pelatih yang dapat diandalkan.

Mereka kemudian memberanikan diri untuk tetap mengikuti Homeless World Cup, meski harus menghadapi lawan-lawan yang lebih kuat dan ganas.

Sementara itu, IU memerankan sosok Lee So Min yang merupakan seorang produser serta sutradara sebuah acara televisi.

Lee So Min mempunyai mimpi yang cukup besar untuk mendapatkan kesuksesan melalui film dokumenter dari tim sepak bola yang dilatih Yoon Hong Dae. 

Review ‘Dream’

Lantas seperti apa sih review film Dream ini? Di bawah ini kami sajikan paparannya dengan mengutip pendapat dari TikToker Alek dan Yosse.

Ringan

Pendapat pertama datang dari Alek yang menilai film ini cocok untuk para penggemar film dengan cerita yang ringan.

Konflik film ini memang cenderung cukup ringan, yakni berkaitan dengan perjuangan meraih mimpi.

Adegan Komedi dan Haru

Selain ceritanya yang ringan, adegan-adegan lucu atau komedi dalam film ini pun sangatlah kocak dan menghibur penonton. 

Tak hanya adegan lucu, ada pula beberapa adegan yang penuh haru mengenai latar belakang masalah yang dialami oleh para tunawisma.

Interaksi Park Seo Joon dan IU

Interaksi antara Park Seo Joon dan IU di sini juga menjadi daya tarik tersendiri, meskipun tidak ada adegan romance antara keduanya.

Skrip dan Visual

Pendapat lain datang dari Yosse yang menilai film ini adalah film komedi-olahraga dengan kombinasi yang unik dan super gokil. Menurutnya, skrip film ini cukuplah rapi. Alur dan plotnya pun cukuplah unik.

Visual yang Luas

Yosse juga mengapresiasi kerja tim Dream yang mampu menampilkan visual yang luas dengan ruang yang cukup terbatas.

Film ini memang cenderung fokus pada bagian-bagian dengan gerakan yang cepat, intense, dan rapat.

Porsi Pemain yang Adil

Yosse juga menilai pembagian adegan cerita untuk para pemain juga sangatlah adil. Tim tidak hanya menonjolkan tokoh Yoon Hong-Dae dan Lee So Min saja, namun pemain lainnya juga diberikan kesempatan dan porsi untuk bisa menonjol dari segi akting maupun peran yang dimainkan.

Yosse berpendapat bahwa film ini adalah bukan film yang sempurna, namun juga bukan film yang jelek. Bukan sekadar lucu, film ini juga mengangkat pesan tersirat yang mendalam.

Nah, itulah paparan mengenai ulasan atau review film Dream. Jika kalian sudah menonton, jangan lupa ya tulis komentar di bawah ini!

Baca Juga: Review Drama Hidden Love: Bikin Penonton Ikut Salting dan Jatuh Cinta

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm