12 Komponen Rem Cakram Lengkap dengan Fungsi Kegunaannya

3 Agustus 2023 15:47 WIB
Illustrasi Komponen Rem Cakram
Illustrasi Komponen Rem Cakram ( )

Sonora.ID - Berikut ulasan selengkapnya mengenai "12 Komponen Rem Cakram Lengkap dengan Fungsi Kegunaannya".

Rem cakram menjadi salah satu hal penting yang masuk kedalam komponen mobil.

Yang mana fungsi utamanya adalah untuk mengurangi laju mobil itu sendiri.

Secara umum rem cakram adalah sistem pengereman mobil yang mana konsep kerjanya cederung memanfaatkan komponen tambhan.

Yang mana berupa disc rotor atau pirangan yang dijepitkan oleh dua buah kampas rem agar bisa memperlambat putaran ban atau laju kendaraan.

Pada dasarnya kinerjanya rem cakram didukung pada beragam komponen mulai dari kaliper, kampas rem, selang hidrolik, minyaka rem hingga peda rem.

Untuk lebih jelasnya mengenai macam-macam komponen rem cakram mobil.

Baca Juga: Nyesel Baru Tau, Meninggalkan Air Mineral di Mobil Ternyata Berbahaya, Simak Penjelasannya!

Berikut beberapa komponen rem cakram mobil yang perlu Anda ketahui:

1. Kaliper

Kaliper rem cakram mobil sejatinya merupakan hal paling vital dari sistem pengereman.

Adapun Kaliper adalah alat untuk menghimpit kampas rem pada piringan cakram sekaligus menopang kampas dan piston.

2. Kaliper Bracket

Selanjutnya, ada komponen kaliper yang dinamai kaliper bracket yang terhubung langsung dengan steeting knuckle.

Adapun fungsi dari kaliper bracket adalah menahan kaliper agar tetap pada tempatnya.

3. Piston Brake

Fungsi piston brake adalah untuk menekan atau mendorong bagian kampas rem ke piringan cakram agar putaran roda lebih rendah atau berhenti.

4. Seal Piston

Seal piston berfungsi mencegah terjadinya kebocoran minyak rem yang bisa saja mengalir pada tuas rem saat diinjak.

5. Selang Hidrolik

Adapun fungsi komponen ini untuk menyalurkan minyak rem ke kaliper rem.

Adapun cara kerjanya dengan memanfaatkan tekanan hidrolik yang berasal dari pedal rem.

Baca Juga: 3 Langkah Penting yang Wajib Dilakukan saat Minyak Rem Turun: Segera Periksa, Jangan Diabaikan!

6. Kampas Rem

Kampas rem berfungsi untuk menekan piringan cakram sehingga bisa menghasilkan gesekan agar berhenti berputar.

Biasanya, komponen ini terbuat dari keramik, asbes, siter, dan semimetal.

7. Piringan Cakram

Komponen selanjutnya dari rem cakram adalah piringan cakram atau disc brake yang terhubung dengan poros roda.

Piringan cakram berfungsi sebagai media yang akan dijepit atau ditekan oleh kampas rem.

8. Master Silinder

Cara kerja master silinder adalah mengubah gerakan mekanis dari pedal rem menjadi tekanan hidrolik.

Komponen rem cakram ini juga memiliki komponen lain yang terhubung dengan pedal rem.


9. Minyak Rem

Komponen ini merupakan paling penting pada rem cakram.

Minyak rem atau brake fluid membuat mekanisme hidrolik bekerja karena menyalurkan tenaga gerak dari pedal rem ke kaliper.

10. Tangki Minyak Rem

Minyak rem yang dijelaskan sebelumnya ditampung dalam sebuah tangki atau oil reservoir yang letaknya menyatu dengan master silinder.

Komponen rem cakram mobil ini dilengkapi sebuah sensor untuk mendeteksi volume minyak rem.

11. Booster

Booster rem berfungsi sebagai assist atau dapat membantu meringankan tenaga penekanan pedal rem, tanpa harus mengurangi daya pengereman.

Komponen ini bisa melipat gandakan energi pengereman.

12. Pedal Rem

Fungsi dari pedal rem pada rem cakram adalah untuk membantu mengaktifkan sistem pengereman.

Umumnya dibuat dengan tuas yang panas agar menyesuaikan dengan kebutuhan pengereman pengemudi.

Baca Juga: Akibat Rem Blong, Truk Tronton Pembawa Triplek Terguling di Ring Road Solo

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm