Bengkak di Leher Akibat Sakit Gigi Bisa Hilang Cukup dengan Air Rebusan Daun Jambu Biji

5 September 2023 19:00 WIB
ilustrasi bengkak di leher
ilustrasi bengkak di leher ( Kompas)


Palembang, Sonora.ID – Sakit gigi merupakan kondisi menjengkelkan yang dialami oleh setiap orang yang mengalaminya.

Selain membuat tidak nyaman akibat rasa sakitnya, sakit gigi juga membuat seseorang sulit makan hingga bicara.

Bahkan lebih parahnya lagi, kondisi ini bisa membuat bengkak pada bagian leher.

Kebanyakan orang biasanya langsung bergegas ke dokter untuk mengatasi hal ini, padahal ada beberapa cara mudah yang bisa Anda lakukan untuk meredakan sakit gigi yang membuat leher bengkak.

Dilansir dari Grid.id, inilah cara meredakan sakit gigi dengan bahan dapur.

Baca Juga: 9 Manfaat Daun Beluntas, Bisa Hilangkan Bau Badan hingga Atasi Nyeri Haid

1. Air garam

Tentu banyak yang sudah tahu bahwa air garam memiliki khasiat untuk mengurangi sakit gigi.

Perlu kalian ketahui, air garam ini juga bisa digunakan untuk mengatasi bengkak yang disebabkan karena sakit gigi, lo. Bagaimana bisa?

Ya, air garam memang bisa mengurangi rasa sakit dan nyeri pada gusi, tapi juga bisa mengurangi pembengkakan yang terjadi.

Hal inilah yang menyebabkan air garam banyak direkomendasikan sebagai pertolongan pertama untuk mengatasi sakit gigi.

Cara menggunakan air garam sebenarnya sangat mudah. Moms cukup harus melarutkan setengah sendok teh garam ke dalam air hangat.

Lalu, gunakan larutan tersebut untuk berkumur dan gargling. Lakukan selama beberapa kali dalam sehari.

Tapi ingat, setelah berkumur, air larutan garam jangan ditelan. Minum air larutan garam terlalu banyak akan membuat Moms mudah merasa haus.

Waktu yang tepat untuk Moms bisa menggunakan air larutan garam ini saat sebelum makan.

Hal ini penting untuk menghindari rasa nyeri saat mengunyah dan menelan makanan.

Selain itu, kamu juga bisa menggunakannya beberapa menit sebelum tidur. Sebab, seringkali sakit gigi membuat kamu jadi tak bisa tidur.

2. Kompres

Selain air garam, salah satu pertolongan pertama untuk mengatasi bengkak di leher karena sakit gigi adalah kompres.

Tapi, kompres yang seperti apa yang sebaiknya digunakan untuk mengatasi sakit gigi ?

Banyak yang bingung, untuk mengatasi sakit gigi harus menggunakan kompres dingin atau kompres hangat ?

Kompres dingin adalah yang paling ampuh untuk mengatasi sakit gigi.

Hal ini disebabkan karena efek dingin bisa menghentikan aliran darah sehingga pembengkakan bisa berkurang.

Rasa nyeri pun yang muncul juga lebih cepat untuk hilang, sehingga kamu lebih nyaman untuk beraktivitas.

Cukup celupkan handuk kecil ke dalam air es, lalu gunakan untuk mengompres leher. Bila handuk sudah kembali hangat, celupkan lagi ke dalam air es.

3. Daun jambu biji

Apabila kalian di rumah punya pohon jambu biji, manfaatkan daunnya sebagai cara mengobati leher bengkak akibat sakit gigi.

Ternyata daun jambu biji memiliki khasiat antiinflamasi sehingga bisa mengatasi leher atau pipi yang tiba-tiba membesar karena sakit gigi.

Untuk pemakaiannya, kalian bisa lakukan tahapan berikut ini:

  • Kumpulkan 5 hingga 10 lembar daun jambu biji, lalu potong-potong
  • Didihkan 250 mililiter air
  • Masukkan potongan daun jambu biji ke dalam air yang sudah mendidih
  • Tunggu 10 menit, lalu matikan kompor
  • Tuang dan saring ke dalam gelas, tunggu hingga dingin
  • Gunakan untuk berkumur

Jangan lupa untuk membuang air yang digunakan untuk berkumur, bukan ditelan. Perlu diketahui, daun jambu biji juga bersifat antimikrobial, sehingga membuat sakit gigi jadi lebih mudah untuk sembuh.

Nah itulah beberapa cara meredahkan sakit gigi. Semoga bermanfaat.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm