3 Contoh Teks Anekdot Sindiran Pejabat, Lucu Tapi Menyakitkan

6 September 2023 09:10 WIB
Ilustrasi pejabat
Ilustrasi pejabat ( https://twitter.com/berandataman/status )

Andre: (sambil tertawa) “Jawabannya, kursi anggota dewan! Hahaha.."

Yudi: "Kenapa?"

Andre: "Jelas lah! Lihat aja, sebelum duduk di kursi dewan, banyak caleg berjanji macam-macam supaya masyarakat memilih mereka. Eh, setelah duduk di kursi dewan, mereka langsung lupa janji-janjinya tersebut."

Semua pun tertawa sampai tidak sadar guru mereka sudah ada di depan meja.

Baca Juga: 10 Contoh Teks Anekdot Kritik Singkat yang Lucu dan Menarik!

Nonton

Suatu hari, Pak Gunadi sedang menonton TV di ruang tengah. Dia begitu antusias menyaksikan acara di televisi tersebut.

Tak jarang, Pak Gunadi juga sering memaki dan berteriak saat menyaksikan acara di televisi tersebut.

Hal itu membuat istrinya terheran-heran dan menghampiri Pak Gunadi. “Aduh, Bapak ini nonton apa sih, kok sampai heboh begitu?” Tanya istri Pak Gunadi.

“Ini Bu, lagi nonton anggota DPR yang lagi berantem. Ada yang saling maki-maki, gebrak meja, bahkan sampai lempar gelas. Wah, pokoknya seru deh Bu. Acara gulat atau tinju aja kalah sama ini.”

Istri Pak Gunadi pun jadi penasaran dan ikut menonton perkelahian anggota DPR tersebut. Akhirnya, istri Pak Gunadi pun ikut berteriak dan memaki-maki seperti halnya suaminya.

Baju Paling Mahal

Sambil menunggu pesanan makanan di kantin, dua orang karyawan bernama Kiki dan Indah asyik mengobrol dalam sebuah percakapan yang sangat seru. Mereka membicarakan baju yang akan dibeli sepulang dari kantor nanti.

Tiba-tiba muncul salah seorang teman mereka bernama Bayu, dan memberikan pertanyaan, "Kalian tahu tidak, merek baju apa yang paling mahal?" Kiki dan Indah pun langsung merespons dengan menyebutkan beberapa merek baju mewah, seperti Gucci, Channel, YSL, dan sebagainya.

Jawab Bayu, "Salah semua. Yang paling mahal itu baju tahanan KPK." "Kok bisa?" tanya Indah. "Iya dong, coba deh pikir, seseorang harus ambil uang negara ratusan juta, bahkan miliaran rupiah baru deh mereka bisa pakai baju tersebut."

"Iya juga ya," celetuk Kiki. "Mending kita cari baju-baju di pasar loak aja, Ndah, lebih hemat.", imbuhnya. "Eh, jangan salah. Siapa tahu ada baju bertuliskan Tahanan KPK dijual dengan harga lebih murah, 50 atau 100 ribu cukup hahaha" ujar Bayu sambil tertawa.

Indah dan Kiki pun tertawa, tapi percakapan mereka terhenti karena pesanannya sudah datang. Bayu pun bergegas memesan makanan dan bergabung di meja tersebut bersama Indah dan Kiki.

Baca Juga: 10 Contoh Teks Anekdot Korupsi Singkat yang Lucu dan Menarik

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm