Review Drama Korea My Lovely Liar: Motif Pelaku yang Diluar Prediksi!

21 September 2023 16:19 WIB
Ulasan atau review drama Korea My Lovely Liar.
Ulasan atau review drama Korea My Lovely Liar. ( Soompi)

Sonora.ID - Drama Korea My Lovely Liar yang dibintangi oleh Kim So Hyun dan Hwang Min Hyun sukses mengakhiri penayangannya dengan meraih rating terbaiknya.

Menurut Nielsen Korea, episode terakhir My Lovely Liar yang tayang pada tanggal 19 September 2023 berhasil mengumpulkan rata-rata rating penonton nasional sebesar 3,440 persen. 

Pencapaian tersebut sedikit meningkat dari rating episode sebelumnya sebesar 3,406 persen dan mendekati skor terbaik pribadi drama tersebut sebesar 3,446 persen.

Berakhirnya drama yang menceritakan kisah romansa Mok Sol Hee dan Kim Do Ha ini pun membuat sebagian besar penggemar merasa sedih nih lantaran harus berpisah dengan pasangan favorit mereka ini.

“Bingung nonton apalagi minggu depan, gak ada penyemangat dosol (Do Ha-Sol Hee) couple lagi,” ucap salah satu penggemar.

“Belum rela pisah sama DoSol Couple,” timpal penggemar lainnya.

Reaksi-reaksi para penggemar usai berakhirnya drakor My Lovely Liar ini membuktikan bahwa Kim So Hyun dan Hwang Min Hyun sukses menghidupkan cerita tersebut, bukan?

Buat kamu yang belum menonton pasti penasaran banget ya dengan jalan cerita drama ini. Berikut kami paparkan sinopsis dan review drama Korea My Lovely Liar.

Baca Juga: Profil dan Biodata Pemain Drama My Lovely Liar: Umur dan Media Sosialnya 

Sinopsis Drama Korea ‘My Lovely Liar’

Diceritakan bahwa Mok Sol Hee merupakan seorang wanita muda yang memiliki kemampuan untuk mendeteksi kebohongan. 

Saat ia mendengar kebohongan yang dilontarkan secara langsung oleh orang lain, maka telinganya akan seketika berdengung.

Lama-kelamaan kemampuannya tersebut membuatnya lelah dan menjadi tidak bisa percaya pada orang lain.

Keadaan tersebut kemudian secara tidak terduga dapat berubah, usai ia bertemu dengan Kim Do Ha yang merupakan seorang produser musik ternama.

Sayangnya, Kim Do Ha terlibat dengan kasus pembunuhan. Ia hidup bersembunyi dan tinggal di sebelah kediaman Mok Sol Hee atas bantuan temannya bernama Jo Deuk Chan. 

Hanyalah Jo Deuk Chan yang Kim Do Ha percaya. Jo Deuk Chan sendiri merupakan kepala agensi J Entertainment.

Sementara itu, saat bertemu dengan Kim Do Ha, Mok Sol He cukup terkejut karena hanya bersama tetangga barunya tersebut ia merasa kekuatannya untuk mendeteksi kebohongan tidak bekerja.

Mok Sol Hee pun menjadi semakin tertarik dengan sosok Kim Do Ha yang menurutnya sangatlah misterius. 

Lantaran sikapnya ini membuat Mok Sol Hee terlibat untuk mengungkapkan kebenaran kasus pembunuhan yang melibatkan Kim Do Ha ini.

Review Drama Korea ‘My Lovely Liar’

Memunculkan Banyak Teori

Berbagai rangkaian cerita yang disajikan untuk ‘mengelabui’ para penggemar dalam menerka sosok pelaku utama pembunuhan ini membuat para penggemar sempat memikirkan berbagai teori serta mencurigai atau ‘menuduh’ beberapa tokoh yang ada di sekitar lingkungan Kim Do Ha.

Kim Do Ha Pelaku Sebenarnya?

Para penggemar juga dibuat bertanya-tanya apakah Kim Do Ha benar-benar pelaku sebenarnya lantaran pengakuannya yang ia ucapkan secara langsung di depan Mok Sol Hee yang bisa mendeteksi kebohongan.

Saat itu Kim Do Ha berkata, ‘Aku bukan pelakunya.’ Menariknya, usai Kim Do Ha berucap demikian telinga Mok Sol Hee langsung mendeteksi bahwa ucapan tersebut merupakan kebohongan.

Namun di lain sisi para penggemar juga ragu, jika Kim Do Ha merupakan pelaku sebenarnya lantaran sifatnya yang dinilai polos.

Adegan pengakuan Kim Do Ha di hadapan Mok Sol Hee tersebut pun membuat perasaan penonton terombang-ambing.

Plot Twist di Luar Nurul

Menjelang episode akhirnya, ada plot twist yang ‘di luar nurul’ alias tidak terduga terkait dengan motif pelaku pembunuhan Eom Ji ini.

Banyak penonton yang tidak menyangka dengan alasan sang pelaku, meskipun pelaku tersebut termasuk salah satu tokoh yang juga dicurigai oleh sebagian besar penggemar.

Romansa Mok Sol Hee dan Kim Do Ha

Bumbu-bumbu romansa antara Mok Sol Hee dan Kim Do Ha menjadi alasan utama para penggemar sulit move on dari drama ini.

Para penonton disuguhi berbagai adegan dan kisah romantis dari kedua tokoh ini. Mulai dari Mok Sol Hee yang mampu membuat kehidupan Kim Do Ha lebih terbuka dan mau berbaur dengan lingkungannya.

Sampai akhirnya penonton bisa merasakan besarnya cinta mereka satu sama lain dengan melihat perilaku mereka yang saling mendukung saat masing-masing ditimpa ujian.

Ending yang Tuntas

Drama ini pun berakhir dengan baik dan tuntas. Setiap permasalahan yang dialami oleh para tokoh baik tokoh utama maupun pendukung berakhir dengan penjelasan yang cukup jelas.

Itulah paparan singkat mengenai ulasan atau review drama Korea My Lovely Liar. Buat kamu yang belum nonton, drama ini cocok loh untuk ditonton secara maraton di akhir pekan!

Baca Juga: Review Drama Korea A Time Called You: Bikin Baper dan Gagal Move On!

Baca artikel dan berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm