5 Oktober Memperingati Hari Apa? Simak Daftar Hari Pentingnya!

4 Oktober 2023 13:30 WIB
ilustrasi, 5 Oktober Memperingati Hari Apa
ilustrasi, 5 Oktober Memperingati Hari Apa ( Freepik)

Sonora.ID - Banyak orang bertanya-tanya, tanggal 5 Oktober memperingati hari apa saja? Simak ulasan hari-hari penting yang diperingati setiap tanggal 5 Oktober berikut ini.

Di bulan Oktober, ada berbagai peringatan penting yang dirayakan, baik di Indonesia ataupun dirayakan di seluruh dunia.

Di hari Kamis, 5 Oktober 2023 mendatang, ada beberapa peristiwa penting yang dirayakan.

Seperti Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasional Republik Indonesia (TNI) yang ke-78.

Ada pula peringatan penting dunia.

Berikut penjelasannya.

Baca Juga: Hari Nasional dan Internasional di Bulan Oktober 2023, Ada Banyak Peringatan Penting!

5 Oktober Memperingati Hari Apa?

  • 1. HUT TNI Ke-78

Dikutip dari laman tni.mil.id, Tentara Nasional Indonesia (TNI) dibentuk bermula untuk melawan Belanda mempertahankan kemerdekaan Indonesia.

TNI awalnya disebut dengan Badan Keamanan Rakyat (BKR).

Kemudian pada tanggal 5 Oktober 1945 menjadi Tentara Keamanan Rakyat (TKR.

Kemudian berubah lagi dengan sebutan Tentara Republik Indonesia (TRI).

Untuk mempersatukan dua kekuatan bersenjata yaitu TRI sebagai tentara regular dan badan-badan perjuangan rakyat, maka Presiden menetapkan berdirinya Tentara Nasional Indonesia (TNI) pada tanggal 3 Juni 1947.

Meski begitu, peringatan HUT TNI didasarkan pada berdirinya TKR yaitu pada 5 Oktober.

Oleh sebab itu, setiap 5 Oktober dirayakan HUT TNI.

Tahun ini, TNI merayakan HUT yang ke-78 dengan tema: "TNI Patriot NKRI: Pengawal Demokrasi untuk Indonesia Maju".

  • 2. Hari Guru Sedunia

Serempak di seluruh dunia, ada pula peringatan yang jatuh pada 5 Oktober.

Peringatan tersebut adalah Hari Guru Sedunia.

Hari Guru Sedunia ditetapkan oleh UNESCO pada tahun 1994.

Peringatan ini bertujuan untuk memusatkan perhatian atas kontribusi dan prestasi guru, juga untuk menyoroti keprihatinan serta prioritas guru dalam hal pendidikan.

Adapun di Indonesia, Hari Guru Nasional diperingati setiap tanggal 25 November.

  • 3. Hari Meningitis Sedunia 

Dikutip dari The Hindustan Times, Hari Meningitis Sedunia pertama kali diadakan pada tahun 2008 yang dimulai oleh Konfederasi Organisasi Meningitis.

Sebelumnya peringatan ini dirayakan setiap tanggal 24 April.

Namun kemudian berubah dirayakan setiap tanggal 5 Oktober agar lebih banyak yang berpartisipasi.

Meningitis adalah penyakit yang menyebabkan peradangan pada selaput yang mengelilingi otak dan sumsum tulang belakang, atau dikenal sebagai mengines.

Gejala meningitis antara lain seperti sakit kepala, demam, dan leher kaku.

Demikian ulasan untuk menjawab tanggal 5 Oktober memperingati hari apa saja. Semoga bermanfaat.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm