Bacaan Doa Qunut Nazilah untuk Palestina: Arab, Latin, dan Artinya

25 Oktober 2023 14:50 WIB
Ilustrasi bacaan doa qunut nazilah untuk Palestina.
Ilustrasi bacaan doa qunut nazilah untuk Palestina. ( Pixabay)

Sonora.ID - Berikut ini adalah bacaan doa qunut nazilah untuk Palestina dalam tulisan Arab, latin, dan artinya.

Saat ini, saudara seumat semuslim kita yang berada di Palestina tengah berada dalam keadaan genting akibat serangan yang dilakukan Israel.

Konflik geopolitik yang telah berlangsung lama tersebut belum menunjukkan tanda berkesudahan.

Meski berada jauh dari Palestina, kita dapat membantu dengan berdoa dan memohon pertolongan kepada Allah SWT, salah satunya dengan membaca doa qunut nazilah.

Baca Juga: Bacaan Doa Tawaf Mengelilingi Kakbah Lengkap dari Putaran Pertama sampai Ketujuh 

Dilansir dari NU Online, qunut nazilah dibaca Rasulullah SAW pada saat ada musibah atau malabetaka, misalnya ada golongan muslimin yang teraniaya.

Doanya dapat dibaca saat sholat fardhu lima waktu, disesuaikan dengan konteks musibah yang dialami meskipun kita tidak berada langsung di lokasi kejadian.

Dalam Taqriratus Sadidah fi Masa‘il Mufidah dijelaskan:

قنوت نازلة يسن في جميع المكتوبات إذا نزلت نازلة بالمسلمين في أي مكان، ولا يشترط أن يكون في محل النازلة

Artinya, “Qunut nazilah disunahkan di seluruh shalat fardhu ketika umat Islam ditimpa musibah di manapun berada dan tidak disyaratkan mesti berada di lokasi kejadian.”

Doa Qunut Nazilah untuk Palestina

Dengan penjelasan di atas, kita dapat membaca doa qunut nazilah untuk mendoakan saudara kita yang berada di Palestina, berikut bacaannya.

اللَّهُمَّ إنَّا نَسْتَعِينُكَ وَنَسْتَغْفِرُكَ وَنَسْتَهْدِيكَ وَنُؤْمِنُ بِكَ وَنَتَوَكَّلُ عَلَيْكَ وَنُثْنِي عَلَيْكَ الْخَيْرَ كُلَّهُ نَشْكُرَكَ وَلَا نَكْفُرُكَ وَنَخْلَعُ وَنَتْرُكُ مَنْ يَفْجُرُكَ اللَّهُمَّ إيَّاكَ نَعْبُدُ وَلَك نُصَلِّي وَنَسْجُدُ وَإِلَيْكَ نَسْعَى وَنَحْفِدُ نَرْجُو رَحْمَتَك وَنَخْشَى عَذَابَكَ إنَّ عَذَابَك الْجِدَّ بِالْكُفَّارِ مُلْحَقٌ

Allâhumma innâ nasta‘înuka wa nastaghfiruk, wa nastahdîka wa nu’minu bik wa natawakkalu alaik, wa nutsnî alaikal khaira kullahu nasykuruka wa lâ nakfuruk, wa nakhla‘u wa natruku man yafjuruk. Allâhumma iyyâka na‘budu, wa laka nushallî wa nasjud, wa ilaika nas‘â wa nahfid, narjû rahmataka wa nakhsyâ adzâbak, inna adzâbakal jidda bil kuffâri mulhaq.

Artinya, “Tuhan kami, kami memohon bantuan-Mu, meminta ampunan-Mu, mengharap petunjuk-Mu, beriman kepada-Mu, bertawakkal kepada-Mu, memuji-Mu, bersyukur dan tidak mengingkari atas semua kebaikan-Mu, dan kami menarik diri serta meninggalkan mereka yang mendurhakai-Mu. Tuhan kami, hanya Kau yang kami sembah, hanya kepada-Mu kami hadapkan shalat ini dan bersujud, hanya kepada-Mu kami berjalan dan berlari. Kami mengaharapkan rahmat-Mu. Kami takut pada siksa-Mu karena siksa-Mu yang keras itu akan menimpa orang-orang kafir.”

Baca Juga: Bacaan Sholawat Istighosah Arab, Latin, dan Artinya

Itulah tadi bacaan doa qunut nazilah untuk Palestina untuk tulisan Arab, latin, dan artinya. Semoga bermanfaat!

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm