7 Doa ketika Turun Hujan, Amalkan saat Waktu Mustajab Berdoa

27 November 2023 15:15 WIB
Ilustrasi doa ketika hujan turun
Ilustrasi doa ketika hujan turun ( freepik.com)

Sonora.ID - Artikel kali ini akan membahas lengkap terkait 7 doa ketika turun hujan yang dapat diamalkan saat waktu mustajab berdoa.

Momen ketika turun hujan harus disyukur oleh umat muslim sebagai anugerah dari Allah S.W.T kepada umatnya.

Adapun doa ketika turun hujan yang dapat dipanjatkan karena waktu ini sangat mustajab untuk membaca doa.

Seluruh doa ini pun sudah dilengkapi dengan arti agar kamu dapat memaknai doa tersebut dengan lebih mendalam.

Berikut Sonora ID bagikan 7 doa ketika turun hujan yang dapat kamu amalkan selama hujan berlangsung.

1. Doa saat Hujan Deras

Baca Juga: Doa Agar Rezeki Melimpah Ruah, Usahakan Jadi Amalan Tiap Jumat

اللَّهُمّ حَوَالَيْنَا وَلَا عَلَيْنَا,اللَّهُمَّ عَلَى الْآكَامِ وَالْجِبَالِ وَالظِّرَابِ وَبُطُونِ الْأَوْدِيَةِ وَمَنَابِتِ الشَّجَرِ

Allahumma haawalaina wa laa 'alaina. Allahumma 'alal aakami wal jibaali, wazh zhiroobi, wa buthunil awdiyati, wa manaabitisy syajari.

Artinya: "Ya Allah, turunkanlah hujan di sekitar kami, bukan untuk merusak kami. Ya Allah, turunkan lah hujan ke dataran tinggi, gunung-gunung, bukit-bukit, perut lembah, dan tempat tumbuhnya pepohonan." (HR Bukhari)

2. Doa agar Hujan Berhenti

اللَّهُمّحَوَالَيْنَاوَلَاعَلَيْنَا,اللَّهُمَّعَلَىالْآكَامِوَالْجِبَالِوَالظِّرَابِوَبُطُونِالْأَوْدِيَةِوَمَنَابِتِالشَّجَر

Allahumma haawalaina wa laa 'alaina. Allahumma 'alal aakami wal jibaali, wazh zhiroobi, wa buthunil awdiyati, wa manaabitisy syajari

Artinya: "Ya Allah, turunkanlah hujan di sekitar kami, bukan yang untuk merusak kami. Ya Allah, turunkan lah hujan ke dataran tinggi, sebagian anak bukit, perut lembah, dan beberapa tanah yang menumbuhkan pepohonan," (HR Bukhari)

3. Doa ketika Hujan disertai Petir

سُبْحَانَ الَّذِي يُسَبِّحُ الرَّعْدُ بِحَمْدِهِ وَالْمَلَائِكَةُ مِنْ خِيفَتِهِ

Subhaanalladzii yusabbihur ro'du bihamdihi wal malaaikatu min khiifatih.

Artinya: "Maha Suci Allah yang dengan memuji-Nya bertasbihlah halilintar dan juga para malaikat karena takut kepada-Nya."

4. Doa ketika Mulai Hujan

Baca Juga: Doa Salat Tahajud Bahasa Arab dan Latin Lengkap dengan Artinya

اللَّهُمَّصَيِّباًنَافِعاً

'Allahumma shoyyiban nafi'an'.

Artinya: "Ya Allah, turunkan lah pada kami hujan yang bermanfaat."

5. Doa ketika Hujan dan Angin Kencang

اَللهُمَّ إِنِّيْ أَسْئَلُكَ خَيْرَهَا وَخَيْرَ مَا فِيْهَا وَخَيْرَمَا اُرْسِلَتْ بِهِ وَاَعُوْذُبِكَ مِنْ شَرِّهَا وَشَرِّمَا فِيْهَا وَشَرِّمَا اُرْسِلَتْ بِهِ

Allaahumma innii as-aluka khoirohaa wa khoiro maa fiihaa wa khoiro maa ursilat bih. Wa-a'uudzubika min syarrihaa wa syarri maa fiihaa wa khoiro maa ursilat bih.

Artinya: "Ya Allah, saya memohon kepada-Mu kebaikan angin ini, kebaikan yang ada di dalamnya, dan kebaikan yang Engkau kirim bersamanya. Dan saya berlindung kepada-Mu dari kejahatan angin ini, kejahatan yang ada di dalamnya, dan kejahatan yang Engkau kirim bersamanya,"

6. Doa Meminta Hujan I

اللَّهُمَّ اسْقِنَا غَيْئًا مُغِينَّا مَرِيئًا نَافِعًا غَيْرِ ضَاءٍ عَاجِلًا غَيْرَ أَجِلٍ.

Allahummas qinâ ghaitsam mughitsam mari'am nâfi'an ghaira dhârrin, 'âjilan ghaira âjilin.

Artinya "Ya Allah, berilah kami hujan yang merata, menyegarkan tubuh, dan menyuburkan tanaman, bermanfaat, tidak membahaya- kan. Kami mohon hujan dengan segera, tidak ditunda-tunda." (H.R. Bukhari, Muslim, dan Abu Dawud)

7. Doa Meminta Hujan II

اللهم أعنا، اللهم آتنا ، اللهم اعتنا.

Allahumma aghisnâ, allâhumma aghisnâ, allâhumma aghisnâ.

Artinya: "Ya Allah, turunkanlah hujan kepada kami. Ya Allah, turunkanlah hujan kepada kami. Ya Allah, turunkanlah hujan kepada kami." (HR. Bukhari dan Muslim)

Itulah 7 doa ketika hujan turun yang dapat kamu amalkan; jangan lupa panjatkan, ya!

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm