Tanggal 19 Desember Memperingati Hari Apa? Ada Dua Peringatan Nasional

18 Desember 2023 07:00 WIB
( )

Sonora.ID - Sebagian orang mungkin menganggap bahwa 19 Desember bukanlah hari yang spesial. Namun, ada sejumlah peringatan di tanggal tersebut.

Sebenarnya, tanggal 19 Desember memperingati hari apa?

19 Desember tidak memiliki peringatan internasional, tapi terdapat dua peringatan nasional, salah satunya adalah Hari Bela Negara.

Adapun pada tahun ini, 19 Desember 2023 jatuh pada hari Selasa.

Baca Juga: Tanggal 18 Desember Memperingati Hari Apa? Ada Empat Peringatan

Selengkapnya, simak peringatan yang jatuh pada 19 Desember berikut ini.

Hari Bela Negara

Hari Bela Negara (HBN) diperingati pada 19 Desember setiap tahunnya sesuai dengan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 28 tahun 2006.

Dikutip dari berkas PDF yang dibagikan Menteri Pertahanan, Hari Bela Negara memperingati Deklarasi Pemerintahan Darurat Republik Indonesia (PDRI) pada tanggal 19 Desember 1948 di Sumatera Barat.

Itu artinya, 2023 menjadi peringatan Hari Bela Negara yang ke-75.

Masih dilansir dari berkas yang sama, Hari Bela Negara tahun 2023 mengusung tema “Kobarkan Bela Negara untuk Indonesia Maju”.

Umumnya, beberapa instansi akan mengadakan upacara untuk memperingati Hari Bela Negara.

Baca Juga: Jadwal Puasa 2024 Kapan? Cek Tanggalnya di Sini

Hari Operasi Trikora

Dinukil dari Kompas.com, 19 Desember juga bertepatan dengan Hari Operasi Tri Komando Rakyat (Trikora).

Operasi Trikora merupakan upaya penyelesaian konflik di wilayah Papua bagian barat yang dimulai pada 19 Desember 1961 atas perintah Presiden Soekarno di Alun-alun Utara Yogyakarta.

Konflik ini bermula dari klaim wilayah Papua oleh Belanda sebagai salah satu provinsi Kerajaan Belanda, menjadikan Papua sebagai sengketa antara Indonesia dan Belanda.

Dalam pelaksanaan Trikora, TNI diberi tugas untuk melakukan pendaratan amfibi di pantai Irian Barat yang masih dikuasai Belanda.

Konflik berakhir setelah Konferensi Meja Bundar tahun 1949, di mana pada Desember 1950, PBB menetapkan bahwa Papua bagian barat memiliki hak kemerdekaan sesuai dengan Pasal 73e Piagam PBB.

Baca Juga: Daftar Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2024, Total Ada 27 Hari!

Itulah tadi jawaban dari pertanyaan, "Tanggal 19 Desember memperingati hari apa?"

Semoga membantu!

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm