Ramai Dicari Para Pemudik, Pengusaha Kopi di Wonogiri Siapkan Stok

28 Maret 2024 14:57 WIB
Para pengusaha kopi Wonogiri siapkan stok jelang lebaran
Para pengusaha kopi Wonogiri siapkan stok jelang lebaran ( kompas.com)

Wonogiri, Sonora.ID  — Jelang Lebaran 2024, para pengusaha kopi di Wonogiri menyiapkan stok untuk menyambut para perantau yang mudik.

Selain mete, kopi Wonogiri juga menjadi oleh-oleh favorit yang banyak dicari para perantau untuk dibawa kembali ke perantauan.

Yosep Bagus Adi Santoso, sang pemilik Kedai Kopi Wonogirich, menjelaskan bahwa pada awal Ramadan, kedai miliknya sepi karena banyak orang yang berpuasa. Namun, ia memperkirakan bahwa penjualannya akan meningkat tiga sampai empat hari sebelum Lebaran, saat para perantau mulai kembali ke Wonogiri.

Ia mengungkapkan, bahwa biasanya kopi ditempatnya dipesan untuk oleh-oleh orang wonogiri yang Kembali merantau.

“Cuma kendala kali ini kan Lebaran itu dimulai tiga tahun terakhir berbarengan dengan akhir musim. Panen kopi rata-rata dimulai Mei-Agustus. Jadi Lebaran begini stok kopi tidak banyak,” ucapnya.

Ia juga mengungkapkan, produksi kopi varietas seperti arabika dan liberika memang terbatas dalam jumlahnya. Oleh karena itu, persediaan kedua jenis kopi tersebut biasanya habis sebelum Lebaran.

“Padahal biasanya yang banyak dicari itu ya arabika dan liberika. Jadi kalau mau tambah stok tidak di momen Lebaran tapi sudah jauh-jauh hari, karena di sini kan setelah panen harus menampung sebanyak-banyaknya,” katanya.

Pada Lebaran tahun ini, Yosep meningkatkan jumlah proses pemanggangan biji kopi, sekitar tiga hingga empat kali lipat dari tahun sebelumnya. Jika biasanya ia hanya melakukan roasting sebanyak 5 kg dalam sehari, khusus Lebaran ini, ia akan menggunakan semua stoknya.

“Karena tahun kemarin itu penjualan dalam satu pekan itu bisa setara satu bulan penjualan, nah karena satu tahun terakhir juga naik, Lebaran ini saya ingin menyiapkan stok setara penjualan sebulan ketika hari-hari biasa,” ujarnya. Untuk tahun ini, Yosep menyediakan 100 gram kopi robusta dengan harga Rp120.000.

Baca Juga: BPJS Kesehatan Surakarta Jamin Layanan Kesehatan Selama Libur Lebaran

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm