Awas! Bakal Ada Sidak Hari Pertama Masuk Kerja Pemko Banjarmasin

11 April 2024 13:44 WIB
ASN Pemko Banjarmasin
ASN Pemko Banjarmasin ( Smart FM Banjarmasin/Juma)

Banjarmasin, Sonora.ID - Setelah libur panjang hari raya Idulfitri 1445 H, aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemko Banjarmasin diingatkan untuk kembali masuk kerja pada 16 April 2024 mendatang.

Peringatan itu disampaikan Sekretaris Daerah Kota Banjarmasin, Ikhsan Budiman, yang menyabut bahwa para ASN telah banyak diberikan kelonggaran.

"Mulai cuti bersama, kemudian ini berbarengan dengan hari libur juga," ucapnya, saat dikonfirmasi Smart FM Banjarmasin.

Sehingga dirinya merasa, libur panjang itu sudah sangat cukup untuk kegiatan mereka bersama dengan keluarga.

"diharapkan setelah selesai waktu itu, mereka bisa melaksanakan kewajibannya seperti sediakala," ujarnya

"Artinya masuk pagi dan melaksanakan aktivitas-aktivitas layaknya ASN seperti biasanya," sambungnya.

Untuk memastikan kehadiran ASN pada hari pertama masuk kerja, Ikhsan menegaskan bakal melakukan Inspeksi Dadakan (Sidak) atau monitoring.

Hal ini untuk memastikan apakah semua ASN di lingkungan Pemkot Banjarmasin sudah masuk kerja atau belum.

"Yang pasti di seluruh instansi dan SKPD. Kita monitor bersama BKD dan lembaga pengawas lainnya. Jika ada yang tidak hadir tanpa izin, tentu ada sanksi sesuai Perundang-undangan yang berlaku,” tekannya.

Baca Juga: Daop 2 Prediksi Puncak Arus Mudik Lebaran 2024 6 April dan Balik 14 April

Kemudian terkait dengan permintaan cuti tambahan, hingga saat ini dikatakan Ikhsan pihaknya belum ada menerima itu.

"Meskipun itu tidak dilarang, mungkin kawan-kawan ASN menghitung cuti mereka untuk dipakai diwaktu lain," tutupnya.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm
Pasca libur panjang Hari Raya Idulfitri 1445 H, Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemko Banjarmasin diingatkan untuk kembali masuk kerja pada 16 April 2024