Kenapa Kentut Bau Busuk? Ini 8 Penyebabnya, Bisa Tandakan Penyakit!

11 April 2024 22:30 WIB
Ilustrasi penyebab kenapa kentut bau busuk.
Ilustrasi penyebab kenapa kentut bau busuk. ( freepik/benzoix)

Sonora.ID - Ada sejumlah penyebab kenapa kentut bau busuk. Bahkan, beberapa di antaranya menandakan bahwa tubuh Anda sedang sakit dan tidak berfungsi sebagaimana mestinya.

Bukan rahasia lagi, kalau kentut atau gas di dalam usus yang dikeluarkan dari anus sering kali menguarkan bau yang tidak sedap.

Kenapa kentut bau busuk?

Pada dasarnya, penyebab kentut bau busuk adalah akibat keberadaan bakteri usus yang menghasilkan senyawa mengandung belerang.

Namun sebenarnya, 99% gas di dalam usus tidak berbau, yang terdiri dari nitrogen, oksigen, hidrogen, karbon dioksida, dan metana.

Hanya 1% yang mengandung belerang seperti hidrogen sulfida, yang menyebabkan bau busuk tersebut muncul, demikian laman Washington Post menjelaskan.

Baca Juga: BAHAYA! Ini Dampak Buruk Menahan Kentut

Selain itu, terdapat pula beberapa alasan kentut tercium begitu bau, seperti pola makan, pertanda penyakit tertentu, hingga konsumsi obat.

Kendati demikian, kentut berbau tidak selalu berarti usus tidak dalam keadaan sehat apabila tidak diikuti gejala lain.

Selengkapnya, simak penjelasan tentang penyebab kenapa kentut bau busuk berikut ini.

1. Konsumsi makanan tinggi serat

Dikutip dari Healthline, makanan dengan serat tinggi memerlukan waktu lebih lama untuk dicerna, yang bisa menyebabkan fermentasi dan kentut berbau seperti telur busuk.

Beberapa sayuran, seperti brokoli, bok choy, asparagus, kubis, dan kacang-kacangan mengandung senyawa sulfur yang dapat memberikan aroma tidak sedap pada kentut.

Baca Juga: Alasan Kenapa Kentut Cewek Bau Banget: Diet yang Ketat?

2. Intoleransi makanan

Orang dengan intoleransi terhadap makanan tertentu, seperti laktosa atau gluten, mungkin mengalami kentut berbau bau buusk.

Hal tersebut dikarenakan fermentasi makanan yang tidak tercerna dengan baik dalam sistem pencernaan.

3. Penggunaan obat-obatan

Beberapa obat, seperti antibiotik, bisa mengganggu keseimbangan bakteri di dalam sistem pencernaan, yang dapat menyebabkan kentut bau busuk.

Menurut laman Medical News Today, obat-obatan yang menyebabkan gas berbau di antaranya obat antiinflamasi nonsteroid (NSAID), obat pencahar, obat antijamur, statin, antibiotik, dan opioid.

4. Sembelit

Penyebab kenapa kentut bau busuk lainnya adalah adanya penumpukan tinja dalam usus besar atau sembelit. Mengapa demikian?

Buang besar tidak teratur akan mengakibatkan bakteri berkembang, yang kemudian menghasilkan kentut berbau yang tidak menyenangkan.

Baca Juga: Kentut Saat Berhubungan Seksual Ternyata Normal, Lho! Begini Penjelasannya

5. Gangguan bakteri dan infeksi saluran pencernaan

Sama seperti sembelit, gangguan pada proses pencernaan dapat memicu pertumbuhan bakteri yang berlebihan.

6. Kanker usus besar

Kanker usus besar, seperti polip atau tumor, bisa menghalangi aliran normal gas, menyebabkan gas berbau.

Apabila kentut berbau disertai gejala yang tidak menyenangkan meski suah mengubah pola makan, sebaiknya segera periksakan ke dokter.

7. Infeksi atau penyakit lain

Kentut yang berbau busuk biasanya datang dan pergi. Namun, jika bau busuk terus datang, itu bisa jadi pertanda ada sesuatu yang tidak beres di dalam.

Menurut Cleveland Clinic, Kondisi yang dapat menyebabkan kentut berbau termasuk:

  • Penyakit radang usus (IBS), termasuk kelainan seperti penyakit Crohn dan kolitis ulserativa.
  • Obstruksi usus kecil atau usus besar.
  • Infeksi bakteri atau pertumbuhan berlebih.

8. Komplikasi bedah bariatrik

Operasi bariatrik dapat menyebabkan sindrom dumping, di mana limbah tidak dapat dikeluarkan dengan benar ke usus kecil, yang akhirnya menjadi penyebab kenapa kentut bau busuk.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm