Pemkab Kukar Akan Segera Laksanakan Lelang Jabatan Kepala Dinas

14 Mei 2024 12:57 WIB
Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara.
Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara. ( Istimewa)

Tenggarong, Sonora.ID - Sekretaris Daerah Kabupaten Kutai Kartanegara (Sekda Kukar), Sunggono, mengumumkan bahwa pemerintah kabupaten akan segera melaksanakan lelang jabatan strategis.

Jabatan yang akan dilelang meliputi kepala dinas di berbagai bidang seperti Kesehatan, Komunikasi dan Informatika, Perkebunan, Pariwisata, Perindustrian dan Perdagangan, serta Perumahan dan Pemukiman.

Sekda Kukar, Sunggono (ist)

“Saat ini, posisi tersebut diisi oleh Pelaksana tugas (Plt) yang juga menjabat sebagai Sekretaris di OPD mereka. Kami siap untuk memulai proses lelang,” jelas Sunggono.

Baca Juga: Sekda Kukar Tinjau Ulang Status Desa Lung Anai dan Kelurahan Tama Pole dalam Pembangunan IKN

Proses lelang telah dikomunikasikan dengan Komisi Aparatur Sipil Negara (ASN) dan menanti persetujuan.

Sunggono memberikan semangat kepada para sekretaris yang juga mengemban tugas sebagai Plt.

“Jalankan tugas dengan penuh dedikasi dan tanpa beban. Ini merupakan amanah dari pimpinan,” imbuhnya.

Plt Kepala Dinas Kominfo Kukar, Solihin, berharap penunjukan pejabat definitif dapat dilakukan dalam waktu dekat.

“Saya masih dalam tahap pembelajaran dan baru saja menjabat sebagai Kepala Dinas Kominfo,” ucap Solihin, seraya menambahkan bahwa layanan digital dasar di Kukar berjalan lancar. (Adv)

EditorKumairoh
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm