Sonora.ID - Berikut ulasan selengkapnya mengenai "Resep Membuat Telur Geprek, Lauk Makan yang Bikin Nambah Nasi".
Telur adalah bahan yang murah meriah dengan berbagai kreasi yang menggiurkan. Bahan makanan ini tidak hanya murah meriah namun juga kaya akan nutrisi dan gizi.
Bahkan nilai proteinnya tergolong cukup tinggi sebanding dengan daging ayam. Salah satu kreasi memasak telur ini adalah dengan cara dimasak dadar geprek.
Telur geprek adalah resep masakan simple yang sedang tren dan cocok untuk anak kos karena bahannya murah meriah.
Selain bergizi tinggi makanan ini jugaa cukup simple dan mudah pembuatannya. Tertarik untuk membuatnya?
Berikut beberapa bahan-bahan yang bisa digunakan untuk membuat telur dadar geprek.
Telur geprek adalah resep masakan simple yang sedang tren dan cocok untuk anak kos karena bahannya murah meriah:
Baca Juga: Resep Tumis Buncis Campur Ayam Giling, Penuhi Angka Kecukupan Gizi
Bahan-Bahan:
1 butir telur
Garam secukupnya
Tepung bumbu siap pakai
Minyak untuk menggoreng
Bahan Sambal:
15 cabai rawit merah
5 cabai rawit hijau
3 siung bawang merah
1 siung bawang putih
Garam secukupnya
Minyak goreng panas
Cara Membuat:
1. Dadar telur dengan sedikit garam, potong sesuai selera. Buat adonan tepung basah dan kering. Celupkan telur ke adonan basah lalu gulingkan di tepung kering
2. Goreng hingga krispy dan kecokelatan. Uleg kasar semua bahan sambal, siram dengan minyak panas. Geprek telur dengan sambal dan sajikan.
Baca Juga: Resep Membuat Tumis Kangkung, Menu Makan Keluarga yang Simple