Tak Dapat Job 3 Bulan, Marion Jola: Ada yang Salah dari Gue!

12 Oktober 2021 12:30 WIB
Marion Jola
Marion Jola ( Instagram @lalamarionmj)

Sonora.ID - Pandemi menjadi masa-masa yang sulit bagi semua orang, tak melihat jabatan atau posisi, kekayaan, atau kecerdasan seseorang, semua orang mengalami efek atau dampak negatif dari pandemi Covid-19 ini.

Bahkan public figure yang selama ini terlihat selalu tampil dengan kekayaannya, menggunakan pakaian yang mahal pun, mengalami kesusahan pada masa-masa ini, termasuk musisi kebanggaan Indonesia, Marion Jola.

Musisi jebolan ajang musik Indonesian Idol tersebut dalam video yang diunggah di kanal YouTube Daniel Mananta Network mengaku bahwa tahun ini adalah tahun terendah dalam kariernya.

Baca Juga: Lirik Lagu dan Terjemahan ‘Don’t Touch Me’ – Marion Jola ft. Danilla Riyadi dan Ramengvrl

Bahkan ketika awal pandemi di Indonesia, dirinya masih memiliki pekerjaan yang terbilang ‘banyak’ di zaman pandemi, tetapi tahun ini, dirinya sampai harus menganggur tanpa pekerjaan selama 3 bulan lamanya.

Dalam video tersebut, Marion Jola atau yang akrab disapa Lala ini awalnya berusaha untuk menyesuaikan pekerjaan dengan kehidupan pribadinya yang selama ini hanya mengikuti pekerjaannya saja.

Di masa pandemi, Lala mencoba untuk adjust kedua kehidupannya tersebut, tetapi justru setelah itu pekerjaan menghilang dari kariernya. Kemudian Lala menjadi menyalahkan dirinya sendiri.

Baca Juga: Berawal dari Fangirling, Marion Jola Berkolaborasi dengan Danilla Riyadi dan Ramengvrl

“Aku bisa 3 bulan enggak kerja tahun ini, beberapa bulan ini. Ini ada yang salah dari gue! Karena memang ada yang aku adjust antara pekerjaan dengan kehidupan pribadi aku. Aku kerja, kerja, kerja, aku lupa kehidupan pribadi aku, aku lupa my family, my love life, my friends, karena lagi kondisi seperti ini, aku punya waktu untuk pikirin itu lagi kan,” ungkapnya.

Namun, setelah sedang membagi kehidupannya agar memiliki kehidupan yang seimbang, justru Lala merasa pekerjaan-pekerjaan tidak ada yang berdatangan.

Ia kemudian menyalahkan dirinya atas keputusannya untuk memiliki kehidupan yang seimbang tersebut.

Baca Juga: Sering Disuruh Menguruskan Badan, Marion Jola: I Love Myself Too Much!

Untungnya ada seorang yang sangat dekat dengannya yang mengingatkannya.

“Sekarang gue mencoba untuk dewasa, memilah, malah pekerjaannya turun, terus aku bilang ‘aku gagal, ini salah sistem baru gue’. Tapi dengan orang yang dekat denganku, aku bicara, dia malah bilang ‘kamu gak merasa ada yang salah dengan yang nyariin kamu kerjaan? Atau tim kamu, kenapa kamu?’ karena aku isinya cuma nangis salahin diri sendiri,” sambung pelantun lagu ‘Jangan’ tersebut.

Lala merasa timnya tidak memiliki uang dan pendapatan karena dirinya tidak bekerja, ia merasa semua beban tersebut ada di pundaknya.

Padahal ada hal-hal yang mungkin berada di luar kontrolnya lah yang membuat ini semua terjadi.

Baca Juga: Lirik Lagu 'Jangan' - Marion Jola x Eka Gustiwana Remix

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm