Handoko yang juga pensiunan anggota TNI Angkatan Laut ini berharap Sonora terus berjaya. Apalagi sejak tahun 1972, ia mengaku senang mendengar Sonora.
“Sejak tahun 1972, saya mendengarkan Sonora,” tambahnya.
Sementara itu, Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan RS, Sosial dan Donor Darah PMI Jakarta Barat Dyah Retnaningrum turut mengapresiasi kegiatan Donor Darah yang digelar Sonora.
Menurutnya, dukungan kegiatan termasuk sosialisasi manfaat donor darah akan semakin mendukung kebutuhan darah di DKI Jakarta.
"Jadi untuk kebutuhan darah se-DKI Jakarta membutuhkan darah sebanyak 1000 kantung, dan untuk Jakarta Barat sendiri membutuhkan kurang lebih 300 kantung per hari. Dengan adanya sosialisasi maka kesadaran masyarakat tentang pentingnya donor darah. Tidak hanya bagi orang lain, tapi juga bagi pendonor itu sendiri," ujar Dyah yang juga hadir dalam kegiatan Donor Darah Sonora.
Ia menambahkan manfaat donor darah bukan hanya bagi masyarakat atau pasein yang membutuhkan tambahan darah.
Namun juga, donor darah juga bermanfaat bagi si pendonor.
"Ketika donor darah itu, badan lebih segar dan bugar karena regenerasi sel-sel baru. Terbukti juga dengan data yang kami terima di PMI Jakarta Barat, dari perolehan kantung darah di bulan Juni, mencapai 5700 kantung darah. Untuk bulan Juli itu hampir 7000 kantung darah. Jadi ini menandakan ada peningkatan jumlah pendonor di Jakarta Barat. Ini juga terjadi di wilayah lain di Jakarta, jadi antusiasme masyarakat sudah lebih baik dan bagus dari data yang ada," tambahnya.
Sementara itu Viliny Lesmana, Vice Director KGRN menyatakan, kegiatan donor darah Sonora ini merupakan awal dari rangkaian kegiatan HUT ke 51 Sonora Network.
“Setelah Donor Darah, kita akan gelar Sonora Goes to Campus, lalu ada Sonora Festival nanti di bulan September dan kegiatan Dialog Kebangsaan pada bulan Oktober serta CSR Sonora Peduli Stunting pada bulan November”, katanya.
“Keseluruhan kegiatan ini merupakan perwujudan dari tema “Kolaboraksi untuk Indonesia”, tambahnya.
Viliny Lesmana menambahkan, hanya melalui kerjasama dan kolaboraksi dengan semua pihak dan pemangku kepentingan, Sonora bisa terus menjadi media nasional yang dipercaya oleh pendengar dan partner bisnisnya.
Penulis: Viliny Lesmana