3 Contoh Teks Argumentasi tentang Sukun, Singkat namun Jelas!

15 Agustus 2023 15:15 WIB
Ilustrasi contoh teks argumentasi tentang sukun
Ilustrasi contoh teks argumentasi tentang sukun ( freepik.com)

Karbohidrat adalah sumber energi utama bagi tubuh, dan sukun memberikan karbohidrat yang berkualitas.

Ini membantu memberikan energi bertahap dan tahan lama, yang bermanfaat untuk aktivitas sehari-hari dan performa olahraga.

5. Potensi Sebagai Pengganti Makanan Olahan

Dalam upaya mengurangi konsumsi makanan olahan yang seringkali tinggi gula tambahan dan bahan pengawet, sukun dapat menjadi alternatif yang baik.

Dapat diolah menjadi camilan sehat seperti keripik sukun atau dijadikan pengganti tepung pada beberapa resep, sukunmembantu dalam mengembangkan kebiasaan makan yang lebih baik.

Dengan mempertimbangkan manfaat yang diberikan oleh sukun mengintegrasikannya dalam pola makan sehat adalah langkah bijak.

Namun, seperti dalam hal apapun, konsumsi yang seimbang tetaplah penting.

Mencakup berbagai jenis buah dan makanan lainnya dalam pola makan adalah kunci untuk mendapatkan manfaat maksimal bagi kesehatan.

2. Teks Argumentasi tentang Sukun II

Pohon sukun merupakan salah satu jenis tanaman endemik dari nusantara. Kandungan gizi di dalam buah sukun menjadikannya salah satu sumber pangan potensial.

Sukun adalah buah yang berbentuk bulat atau cenderung lonjong, berwarna hijau terang dan berubah kuning kecokelatan ketika matang. 

Sukunmerupakan tanaman yang mudah dibudidayakan karena mempunyai daya adaptasi yang tinggi terhadap lingkungan tumbuhnya.

Di Indonesia, sukun banyak tumbuh dari daerah Jawa, Sumatera, Kalimantan dan Sulawesi. Umumnya dimanfaatkan sebagai panganan, seperti hidangan yang digoreng atau dikukus.

Buah sukun juga kaya akan nutrisi, mengandung karbohidrat yang tinggi, dan sumber serat,kalsium, kalium, tembaga, besi, tiamin, dan niacin, serta sebagai sumber antioksidan dan karetinoid yang baik. 

Buah sukun dapat dioal menjadi berbagai bahan pangan sehingga dapat digunakan sebagai pendamping atau pengganti beras, sehingga kita tidak bergantung sepuhnya pada beras sebagai bahan makanan pokok.

Jika dibandingkan dengan kentang, beras, sorgum dan gandum, buah sukun memiliki indeks glikemil yang lebih baik. Indeks glikemik adalah kadar pengaruh makanan terhadap gula darah.

Baca Juga: 2 Contoh Teks Argumentasi tentang Talas: Pendek dan Strukturnya Tepat

Di lain sisi, faktor yang membuat sukun diunggulkan sebagai sumber pangan alternatif pengganti beras di masa depan adalah karena ketahanannya. 

Penemuan para peneliti mengungkap, bahwa pohon dari buah satu ini jadi salah satu jenis tanaman yang sanggup bertahan di tengah ancaman perubahan iklim dan suhu yang diprediksi akan memanas.

Jadi tunggu apalagi mulai sekarang yuk kita mulai konsumsi rutin Sukun sebagai alternatif bahan pangan pengganti beras.

3. Teks Argumentasi tentang Sukun III

Sukun bisa dibilang menjadi salah satu tanaman yang cukup unik karena untuk bisa menikmatinya masih begitu jarang bahkan sulit dikonsumsi secara mentah. Sukun baru dapat dinikmati setelah diolah dengan berbagai cara seperti misalnya dengan digoreng,, dipanggang, atau direbus. 

Sukun memiliki bentuk bulat hingga cenderung lonjong dengan bagian luar kulitnya memiliki warna hijau terang dan saat sudah mulai matang berubah menjadi kuning kecoklatan. Sementara untuk dagingnya memiliki warna agak keputihan. Akan tetapi, beberapa varietas dari sukun memiliki warna daging buah cenderung oranye kemerahan saat sudah matang.

Tanaman sukun ini menjadi salah satu yang bisa tumbuh dengan baik di wilayah dataran rendah serta beriklim tropis. Buah ini bisa tumbuh dengan subur pada lahan yang memiliki ketinggian hingga 650 meter di atas permukaan laut. Akan lebih baik apabila sukun ditanam di wilayah dataran tinggi atau melebihi 1.500 meter di atas permukaan laut karena pohonnya sendiri akan lebih sulit untuk mengalami perubahan.

Sukun memiliki kayu pada tubuhnya yang bersifat lunak serta memiliki warna batang hijau kecoklatan dan ada banyak getah di seluruh bagiannya. Pada umumnya, pohon sukun sendiri bisa tumbuh sampai ketinggian 300 meter. Namun, untuk sukun yang dibudidaya, biasanya akan tumbuh sampai ketinggian 8 hingga 15 meter saja.

Olahan dari sukun ini bisa dengan mudah ditemukan di pinggir jalan yang dijual sebagai gorengan. Hal ini karena banyak dari masyarakat Indonesia yang masih menganggap bahwa sukun hanya menjadi camilan. Padahal sukun ini memiliki potensi untuk bisa menjadi alternatif pangan pengganti beras.

Sukun mengandung mineral dan vitamin yang begitu banyak serta lengkap. Selain itu, kandungan seratnya juga bisa dibilang cukup tinggi sehingga bisa membantu menjadi obat penyakit jantung. 

Demikianlah pembahasan tentang 3 contoh teks argumentasi tentang sukun yang singkat namun jelas untuk kamu jadikan sebagai referensi belajar.

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm