Find Us On Social Media :
Minuman yang harus dihindari saat menstruasi dan akibatnya. (Freepik.com)

Hati-Hati! Inilah Minuman yang Harus Dihindari Saat Menstruasi

Kumairoh - Jumat, 15 November 2019 | 10:22 WIB

Sonora.ID - Jika sedang menstruasi, seorang wanita pasti akan merasa kesakitan. Tetapi ada beberapa minuman tertentu yang mungkin Anda konsumsi selama menstruasi yang sebenarnya hanya akan membuat datang bulan Anda semakin buruk.

Salah satunya adalah alkohol. Ya, minum alkohol akan memengaruhi menstruasi Anda, dan bagi sebagian orang, itu sebenarnya dapat menyebabkan siklus menstruasi Anda menjadi sedikit tidak terkendali.

Dilansir dari Elite Daily, tentu saja ada daftar umum cara alkohol dapat berdampak pada orang yang sedang menstruasi, efeknya masih berbeda dari satu orang ke orang yang lain.

Baca Juga: Sering Sakit pada Masa PMS, Minum Alkohol Bisa Bikin Makin Parah?

Ahli gizi Stephanie Dunne mengatakan, beberapa orang akan mengaku bahwa satu gelas anggur seminggu sebelum menstruasi membuat mereka mabuk, sementara yang lain akan mengatakan bahwa satu kali minum alkohol dalam sebulan tidak terlalu mempengaruhi menstruasi mereka.

Berikut adalah beberapa efek meminum alkohol dapat memengaruhi menstruasi Anda.

1. Membuat haid Anda tidak teratur

Hal ini dapat terjadi karena alkohol dapat meningkatkan kadar estrogen dan testosteron Anda untuk sementara waktu , yang dapat berubah saat Anda menstruasi, sehingga menyebabkan menstruasi yang terlewat atau tidak terduga.

Baca Juga: Stop! Ini Bahaya yang Bisa Muncul Jika Membersihkan Luka dengan Alkohol