Find Us On Social Media :
Jokowi saat memberikan sambutan pada acara pembukaan Kompas 100 CEO Forum yang digelar di Grand Ballroom, Hotel Ritz Carlton, Kuningan, Jakarta Pusat, pada Kamis, (28/11/2019). (Biro Setpres/Lucas)

Pekan Depan, Jokowi Akan Tinjau Lokasi Istana di Ibu Kota Baru

Kumairoh - Sabtu, 14 Desember 2019 | 11:35 WIB

Sonora.ID - Presiden Joko Widodo (Jokowi) diketahui akan meninjau lokasi ibu kota negara baru di wilayah Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, pekan depan.

Kunjungannya dimaksudkan untuk meninjau lokasi yang akan menjadi pusat pemerintahan.

"Titik yang pertama kali yang harus ditentukan titik klaster pemerintahan, artinya istana ada di situ, kementerian-kementerian ada di situ. Ini penting," kata Jokowi di Istana Negara, Jakarta, Jumat (13/12/2019).

Baca Juga: Sah! Jokowi Tunjuk Wiranto Sebagai Ketua Wantimpres 2019-2024

Dengan padatnya kegiatan, Jokowi mengaku akan tinggal di calon ibu kota baru selama tiga hari.

Nantinya Jokowi akan menetapkan lokasi-lokasi yang akan nantinya bakal di bangun untuk ibu kota baru.

Baca Juga: Yuk Kenalan Dengan Kalimantan Timur, Lokasi Ibu Kota Baru Indonesia