Find Us On Social Media :
Angka Kesembuhan Covid-19 Surabaya, Per 10 Agustus Capai 6.438 (Sonora/Budi Santoso/Surabaya)

Angka Kesembuhan Covid-19 Surabaya, Per 10 Agustus Capai 6.438

Budi Santoso - Selasa, 11 Agustus 2020 | 19:45 WIB

Surabaya, Sonora.ID - Data dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Surabaya hingga Senin (10/08), pasien kumulatif yang sembuh mencapai lebih dari enam ribu orang.

Kepala Dinkes Kota Surabaya Febria Rachmanita mengatakan, tercatat 6.438 pasien yang dinyatakan sembuh.

Dalam satu hari kemarin, pasien sembuh di Kota Pahlawan ini sebanyak 130 orang.

Mereka terdiri dari pasien rawat jalan isolasi mandiri, pasien rawat inap rumah sakit, dan pasien atau tamu Hotel Asrama Haji.

Baca Juga: Banyak Terjadi, Waspada Kekerasan Berbasis Gender Online atau KBGO

“Rinciannya pasien rawat jalan sebanyak 100 orang, kemudian tamu dari Hotel Asrama Haji berjumlah delapan orang dan pasien rawat inap rumah sakit sebanyak 21 orang,” kata Febria,  Selasa (11/08/2020).

Febria menjelaskan, dari jumlah 22 pasien rawat inap rumah sakit itu, rinciannya yakni, satu pasien dari RSUD Bhakti Dharma Husada (BDH), satu pasien RS Brawijaya, dua orang RSU Haji, satu pasien RS Islam Jemursari, satu orang pasien dari RS Kapasari, satu orang pasien dari RS Menur, RS PHC satu orang.

Baca Juga: Angkasa Pura I Bandara Sam Ratulangi Manado Gelar Tes PCR untuk Karyawan