Find Us On Social Media :
Peran Penting Developer dalam Membangkitkan Industri Properti (Tribun Sumsel)

Peran Penting Developer dalam Membangkitkan Industri Properti

Fernado Oktareza - Kamis, 24 Desember 2020 | 12:45 WIB

Palembang, Sonora.ID - Aktivitas ekonomi di Indonesia dalam beberapa waktu terakhir cukup mengalami tekanan akibat Pandemi corona (Covid-19) yang hingga kini melanda. Seluruh sektor industri dan bisnis pun terkena dampak, termasuk sektor properti.

Namun secara lambat laun industri properti mulai mengalami kebangkitan. Hal ini tidak terlepas dari penerapan new normal yang diberlakukan pemerintah, yang membuat masyarakat dapat kembali beraktivitas dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Selain itu, kebangkitan industri properti di Indonesia juga tidak terlepas dari berbagai strategi dan inovasi yang dilakukan oleh para developer dalam melakukan pemasaran.

Baca Juga: Peluang Karir Sebagai Game Developer di Palembang Masih Sangat Besar

Pengamat Properti sekaligus Direktur Green Center Park, Jayandi Suryahalim mengungkapkan, kebangkitan industri properti tentunya tidak terlepas dari upaya para developer yang melakukan pemasaran produk dengan digitalisasi.

“Seperti yang kita tahu, di masa pandemi saat ini masyarakat enggan untuk keluar rumah sehingga penggunaan teknologi digital meningkat pesat. Mengingat adanya kekhawatiran tersebut, maka promosi via digital yang digencarkan oleh para developer sangatlah berpengaruh terhadap kebangkitan industri properti di tengah pandemi,” katanya kepada Smart Fm Palembang beberapa waktu lalu.

Sedangkan untuk developer yang masih menggunakan cara konvensional dalam memasarkan produk, lanjut Jayandi, tentunya hal ini akan menjadi kendala bagi perusahaan properti tersebut.

Baca Juga: Developer : Sebagian Warga Sumsel Masih Tertarik Cara Offline Dalam Proses Transaksi Properti