Find Us On Social Media :
Satgas Covid-19 Kecamatan Denpasar Barat bersama Tim Penggerak PKK Kecamatan Denpasar Barat menggelar aksi solidaritas bantu sesama dengan pembagian pangan gratis di Kawasan Kecamatan Denpasar (Konfirmasi Sekcam Denpasar Barat)

Ringankan Beban Masyarakat di Masa Pandemi, Satgas Covid-19 Denpasar Barat Bagikan Pangan Gratis

I Gede Mariana - Kamis, 22 Juli 2021 | 14:20 WIB

Bali, Sonora.ID - Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Kecamatan Denpasar Barat bersama Tim Penggerak PKK Kecamatan Denpasar Barat menggelar aksi solidaritas bantu sesama dengan pembagian pangan gratis di Kawasan Kecamatan Denpasar.

Dalam kegiatan sosial ini bertujuan untuk meringankan beban masyarakat di masa pandemi.

Sekcam Denpasar Barat, IB Purwanasara saat dikonfirmasi Kamis (22/7/2021) mengatakan bahwa pembagian pangan gratis ini merupakan lanjutan dari program ketahanan pangan yang digagas Satgas Covid-19 Kecamatan Denpasar Barat. Dimana, selama pandemi pihaknya secara rutin melaksanakan penanaman pangan atau sayuran dengan sistem hidroponik.

Baca Juga: Bagikan Sembako kepada PKL, Kapolda Bali Juga Ajak Patuhi Prokes

Tak hanya itu, pihaknya juga menggalakkan program Hatinya PKK untuk mendukung ketahanan pangan.

“Dengan program ini selain untuk sosialisasi ke masyarakat, juga sebagai ajang memupuk soliaritas bersama,” ujarnya 

Selain itu, Purwanasara menjelaskan bahwa hasil panen dari Program Ketahanan Pangan Hidroponik dan Hatinya PKK ini, dibagikan kepada masyarakat di masa PKKM Darurat secara gratis.

Baca Juga: Salut, Aksi Nyata Sosok Eza Gustian Bagikan Sembako saat PPKM Darurat