Find Us On Social Media :
Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (Sonora FM Palembang)

Perry Warjiyo Kembali Terpilih sebagai Ketua Umum Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia

Jati Sasongko - Jumat, 3 September 2021 | 19:20 WIB

Sonora.ID - Dr. Perry Warjiyo secara aklamasi kembali terpilih sebagai Ketua Umum Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) periode 2021-2024.

Keputusan tersebut diambil dalam Kongres ISEI 2021 (1/9) yang digelar di Makasar dan juga dapat diikuti secara virtual.

Perkumpulan ISEI adalah organisasi profesi yang berdasarkan pada kesarjanaan dan tidak mengikatkan diri pada partai politik dan organisasi politik manapun.

Dalam pidato usai terpilih kembali sebagai Ketua Umum ISEI, Dr. Perry Warjiyo menyampaikan tiga hal.

Baca Juga: Tangkal Paham Radikal, Polda Kalimantan Selatan Masuk Kampus

Pertama, menerima amanah sebagai Ketua Umum ISEI sebagai tujuan mulia untuk memberikan kontribusi nyata ISEI bagi kemajuan bangsa, ekonomi, rakyat, dan juga bagi seluruh pengurus dan anggota ISEI.

Kedua, terus berkolaborasi dan bersinergi dengan seluruh pengurus dan anggota baik pusat maupun di seluruh cabang, serta berbagai elemen lainnya.

Ketiga, melanjutkan program-program penguatan ISEI dengan berlandaskan kapal yang sudah dibangun dan akan terus berlayar melaju untuk berkontribusi di berbagai kebijakan, baik di bidang akademik maupun pengabdian kepada masyarakat.

“Mari kita bersinergi membangun ISEI yang lebih memberikan kontribusi nyata bagi negeri”, ungkap Dr.Perry.

Baca Juga: Mahasiswa Universitas Sumatera Utara Unjuk Rasa Tuntut Keringanan UKT