Find Us On Social Media :
5 Contoh Pidato Tentang Keindahan Bulan Ramadhan yang Singkat (Pixabay)

5 Contoh Pidato Tentang Keindahan Bulan Ramadhan yang Singkat

Dita Tamara - Kamis, 23 Maret 2023 | 14:05 WIB

Sonora.ID – Bulan suci Ramadhan menjadi momen yang paling dinanti dan dirindukan oleh umat muslim di seluruh dunia, begiu juga di Indonesia.

Banyaknya keistimewaan bulan Ramadhan, membuat umat muslim merasakan nikmatnya menjalani ibadah.

Selain itu, di bulan Ramadhan biasanya orang akan semakin rajin mendengarkan ceramah.

Pada artikel kali ini akan memberikan sederet contoh teks pidato tentang keindahan Ramadhan yang bisa menjadi referensi untuk memberikan tausiyah maupun kultum.

Daripada penasaran, berikut ini lima contoh teks pidato tentang keindahan di bulan Ramadhan singkat:

1. Teks Pidato Mengenai Malam Lailatul Qadar

Assalamu’alaikum Wr. Wb Alhamdulillah rasa syukur kepada Allah SWT kita panjatkan. Karena, sampai detik ini masih diberikan kenikmatan berupa kesehatan, hidayah, iman dan takwa, sehingga kita semua bisa berkumpul disini. 

Tidak lupa shalawat serta salam selalu tercurah kepada junjungan nabi besar Muhammad SAW, yang telah memberikan petunjuk kepada umatnya, sehingga saat ini kita bisa keluar dari zaman jahiliyah. 

Hadirin yang dirahmati Allah,

Bulan Ramadhan begitu spesial, salah satunya hadir malam Lailatul Qadar yang nilainya lebih dari 1000 bulan. Disini juga Allah melipatgandakan pahala dan mengampuni dosa kamu.