Find Us On Social Media :
Illustrasi Dolce Latte (Freepik)

Resep Membuat Minuman Dolce Latte yang Nikmat Ala Coffeshop

Alifia Astika - Rabu, 22 November 2023 | 18:08 WIB

Sonora.ID - Berikut ulasan selengkapnya mengenai "Resep Membuat Minuman Dolce Latte yang Nikmat Ala Coffeshop".

Dolce Latte merupakan salah satu jenis kopi yang paling banyak penggemar.

Biasanya minuman ini banyak dijajankan di kedai kopi terdekat.

Selain rasanya yang nikmat fakta unik mengenai Dolce Latte adalah cara pembuatannya yang mudah.

Jika tertarik membuat dolce latte enak ala kedai kopi, ini dia resepnya:

Baca Juga: Resep Potato Wedges, Camilan Sore Hari yang Gurih dan Nikmat

Bahan:

2 sdm kopi hitam bubuk
3 sdm kental manis
50 ml air mendidih
150 ml susu cair
es batu secukupnya

Seduh kopi hitam bubuk dengan air mendidih, boleh pakai yang tanpa ampas atau pun pakai ampas.

Saring kopi jika ada ampasnya. Kocok dengan frother selama 1-2 menit agar lebih kental.

Frother susu hingga agak berbusa atasnya.
Tuang kental manis di dalam gelas. Masukkan es batu secukupnya.

Tuang susu ke dalamnya, sisikan busanya.
Tuang kopi ke dalam gelas.

Lalu beri busa susu atau foam di atasnya. Sajikan. Aduk dahulu sebelum diminum.

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Kerang Hijau, Olahan Praktis untuk Makan Malam!