Find Us On Social Media :
Senam Sehat dalam rangka HUT ke-67 Pemerintah Provinsi Kalbar. (William)

Rangkaian HUT ke-67 Pemprov Kalbar, Mulai Dari Jalan Sehat Hingga Gerakan Pangan Murah

William - Sabtu, 27 Januari 2024 | 19:20 WIB

Pontianak, Sonora.ID - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat dr. Harisson, M,Kes., tampak larut dalam kegembiraan dan penuh semangat mengikuti senam sehat bersama para Aparatur Sipil Negara (ASN), stakeholder, dan masyarakat umum dalam rangkaian kegiatan HUT ke-67 Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat, yang dipusatkan di Kantor Gubernur Provinsi Kalbar, Sabtu pagi, (27/1/2024).

Pj Gubernur Harisson mengajak semua yang hadir untuk menikmati rangkaian kegiatan yang diadakan seperti senam bersama dan jalan sehat.

“Hari ini adalah rangkaian HUT Pemprov Kalbar ke – 67 kita mengajak keluarga besar Pemprov Kalbar beserta masyarakat umum untuk senam bersama, jalan sehat, mencicipi makanan jajanan pasar yang disediakan, “ ungkapnya.

Pada hari ini tambahnya, juga diadakan pemeriksaan Kesehatan gratis, dan Gerakan Pangan Murah (GPM).

Semuanya sebenarnya untuk merayakan agar seluruh pegawai Pemprov beserta keluarganya tetap semangat dalam melayani seluruh masyarakat Kalbar.   

Baca Juga: Soal 'New Normal Life' Pemprov Makassar Tunggu Kebijakan Pusat

Dia juga berpesan kepada seluruh ASN agar berpartisipasi dalam Pemilu 2024 yang akan dihelat 14 Februari 2024 nanti.

“Jadi kita ingin seluruh ASN dan keluarganya berpartisipasi dalam pemilu jadi nanti diharapkan ASN pergi ke TPS tanggal 14 Februari nanti, untuk itu saya akan keluarkan Surat Edaran agar ASN tidak melakukan cuti selama menjelang pemilu nanti, “ imbuhnya.

Di waktu yang sama Pj Sekretaris Daerah Kalimantan Barat, Muhammad BARI, S.Sos., M.Si., mengatakan Pemprov Kalbar dalam HUT nya yang ke-67 tahun lebih banyak melaksanakan kegiatan yang bersifat langsung ke masyarakat.

Salah satunya Gerakan Pangan Murah yang bersinergi dengan Dinas Ketahanan Pangan, dan Bank Kalbar.