Find Us On Social Media :
Simpang Joglo Solo (kompas.com)

Simpang Joglo dan Viaduk Gilingan Akan Ditutup Total Setelah Lebaran

Ria FM Solo - Rabu, 6 Maret 2024 | 12:35 WIB

Solo, Sonora.ID - Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Solo, Taufiq Muhammad mengungkapkan bahwa pihaknya akan menutup total Simpang Joglo dan Viaduk Gilingan selama dua bulan setelah lebaran.

Akan tetapi, pihaknya belum bisa memastikan penutupan ini kapan akan dilaksanakan.

“Gilingan sampai Joglo ada irisan ditutup bersamaan. Tapi harapan kami jangan terlalu lama,” jelasnya.

Simpang Joglo direncanakan akan ditutup total mulai dari tanggal 1 Mei 2024 mendatang saat memasuki pembangunan tahap 3, dan sampai kapan belum bisa dipastikan secara jelas. Sedangkan saat ini Simpang Joglo dilakukan penutupan sebagian ruas jalan.

“Tahap 3 mulai 1 Mei. Per 1 Mei tutup total. Saya masih diskusi dengan pelaksana. 1 Mei Joglo tutup total,” tuturnya.

Baca Juga: Guna Kembangkan Ekraf Kota Solo, Gibran Dinas Ke Inggris Selama 8 Hari

Sedangkan penutupan di Viaduk Gilingan juga harus dilaksanakan untuk mengakomodasi kelanjutan dari pembangunan lalu lintas jalan di sekitar Masjid Raya Sheikh Zayed tersebut.

“Yang gilingan mengambrukkan jembatan yang lama dan pengerukan itu perlu waktu 2 bulan,” jelasnya.

Ia pun meminta agar pengerjaan fase ini tidak dilaksanakan pada saat lebaran. Sebab, pasti akan banyak orang mudik, sehingga masa lebaran merupakan masa paling padat lalu lintas kendaraan lalu lalang.