Menangis Hingga Lemas, Risma Tak Kuasa Lepas Kepergian Kepala DPA5 Surabaya

16 Juli 2020 09:30 WIB
Risma lemas saat hadiri pemakaman Kepala DP5A Surabaya
Risma lemas saat hadiri pemakaman Kepala DP5A Surabaya ( Surya.co.id)

Sonora.ID - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini sempat terlihat menangis tersedu pada saat menghadiri pemakaman Kepala DP5A Surabaya Chandra Oratmangun, Rabu (15/7/2020).

Saat Risma hadir di TPU Keputih, ia tampak tak bisa mengendalikan emosinya hingga lemas.

Pada sambutan terakhir kepada mendiang, Risma menyampaikan terimakasih yang sangat mendalam dengan seolah tak kuasa berdiri.

"Terima kasih sudah memberikan semuanya," kata Risma sembari sesegukan.

Tangis kesedihan itu tak lepas dari pengabdian yang sangat luar biasa dari mendiang Chandra Oratmangun.

Baca Juga: Sidak Tegas yang Tak Bermasker, Risma Blusukan ke Kawasan Tandes Surabaya

Ia dinilai banyak berjasa dalam pelayanan kepada masyarakat selama belasan tahun.

Lebih lanjut, beberapa jam sebelum dimakamkan, Risma sempat menyampaikan keterangan terkait figus mendiang di matanya.

Perempuan berdarah Ambon itu begitu istimewa bagi Risma.

"Saya juga merasa kehilangan sekali sosok beliau. Beliau meninggalkan kami semua dalam kondisi yang sangat baik," kata Risma.

Risma mengatakan Kepala DP5A Surabaya, pernah menjadi salah satu Kabid di BPB Linmas sebelum ia diangkat menjabat sebagai Kepala Dinas PMK.

Di PMK itulah, nama Chandra melejit karena dedikasi dan loyalitasnya yang tinggi.

Risma mengaku semakin yakin akan ketekunan, kepekaan serta ketulusan Chandra dalam mengembang tugas dan tanggung jawabnya.

Perlu diketahui juga, beberapa waktu lalu, Chandra mendapat amanah dari Pemkot untuk membantu mendistribusikan bantuan kepada masyarakat di masa pandemi Covid-19.

Baca Juga: Urusi Covid-19, Risma Mengeluh Capek hingga Berat Badan Turun

Risma menyampaikan, meski berat bagi keluarga dan kerabat yang ditinggalkan, ia berharap semua dapat diberikan ketabahan atas kepergian mendiang.

"Kita harus percaya, Tuhan memanggil lebih cepat karena Tuhan menyayangi Bu Chandra, terima kasih Bu Chandra jasamu terhadap pemerintah dan kota tidak pernah kami lupakan," ungkap Risma.

Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Wali Kota Risma Menangis Lemas Hadiri Pemakaman Kepala DP5A Surabaya: Terima Kasih Bu Chandra

 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm