Pertamina RU V Balikpapan & Wartawan Balikpapan Bagi-Bagi Paket Masker & Handsanitizer

20 Februari 2021 14:30 WIB
Pertamina Rafinery Unit V - RU V Balikpapan, menggandeng wartawan se-Balikpapan serta Komunitas Scooter Cartel membagikan masker dan handsanitizer
Pertamina Rafinery Unit V - RU V Balikpapan, menggandeng wartawan se-Balikpapan serta Komunitas Scooter Cartel membagikan masker dan handsanitizer ( )
Balikpapan, Sonora.ID - Pertamina Rafinery Unit V - RU V Balikpapan, menggandeng wartawan se-Balikpapan serta Komunitas Scooter Cartel membagikan masker dan handsanitizer di ua pasar tradisional yaitu pasar Klandasan di Jalan Jenderal Sudirman Balikpapan Kota dan pasar Buton di KM 4 Jalan MT Haryono.
 
Bagi-bagi masker untuk pedagang dan warga ini berlangsung selama 2 hari dari tanggal 18 - 19 Februari 2021 dan dilakukan dalam rangka bulan K3. Hadir pada bagi-bagi masker di pasar Buton General Manager RU V Balikpapan - Eko Sunarno, Walikota Balikpapan - Rizal Effendi, Dandim 0905 Balikpapan - Kol Arm I Gusti Agung Putu Sujarnawa serta Kapolresta Balikpapan - Kombes Pol Turmudi. 
 
"Membagikan masker dan handsanitizer ini salah satu bagian dari bulan K3 yang dilaksanakan Pertamina RU V, dimana moto kami sesuai HSSE adalah golden rules patuh, intervensi dan peduli. Hal ini selaras dalam pengendalian Covid-19," kata General Manager RU V Balikpapan - Eko Sunarno. 

 
Eko menjelaskan, sesuai moto HSSE Golden Rules adalah patuh kepada protokol kesehatan seperti mencuci tangan, menjaga jarak dan menggunakan masker. Intervensi yakni apabila masyarakat tidak menggunakan masker harus diberikan edukasi. Peduli adalah perhatian Pertamina kepada masyarakat Balikpapan. 
 
"Pertamina merasa terpanggil untuk ikut bersama-sama pemerintah kota, agar bisa mengendalikan Covid-19, meskipun kita tidak dapat memprediksi kapan berakhir," katanya. 
 
Eko berharap, edukasi ke pedagang dan masyarakat dengan memberikan masker dan handsanitizer ini adalah bagian dari kepedulian Pertamina kepada masyarakat Balikpapan. Selain itu, edukasi dengan memberikan masker dan handsanitizer ini dilakukan untuk mengajak instansi lain agar turut serta menciptakan kondisi yang benar-benar sehat dan mengendalikan Covid-19.
 
Sementara itu, Area Manager Communication, Relation & CSR Pertamina RU V Balikpapan - Ely Chandra Peranginangin mengungkapkan, pembagian masker dan handsantizer, bertujuan untuk terus mengedukasi dan mengingatkan masyarakat. 

"Kehidupan kita terus berjalan dan kita harus ingat bahwa pandemi Covid-19 belum melandai. Satu hal yang bisa kita lakukan adalah melakukan adaptasi terhadap kebiasaan baru, salah satunya dengan mempergunakan masker dengan benar" jelasnya.
 
Chandra juga menyampaikan bahwa pemilihan lokasi kegiatan juga memiliki alasan. "Kita lakukan di pasar karena pasar salah satu tempat bertemu orang yang banyak. Orang datang dari berbagai tempat untuk berbelanja dan perputaran ekonomi cukup besar di sana, " katanya. 
 
 
Chandra menambahkan, total masker dan handsanitizer yang dibagikan dalam kedua kegiatan tersebut sebanyak 1.000 paket. Sebelumnya, Pertamina RU V Balikpapan juga menyalurkan bantuan paket handsanitizer, masker medis dan sabun cair kepada 12 kelurahaan di wilayah operasional perusahaan.
 
Sementara itu Walikota Balikpapan - Rizal Effendi, pihaknya mengapresiasi Pertamina Balikpapan melalui program CSR dengan membagikan masker dan handsanitizer kepada warga dan  pedagang. 
 
"Mudah-mudahan perusahaan lain dapat ikut serta seperti Pertamina membantu memberikan masker dan handsanitizer kepada warga sekitarnya," tegasnya. 
 
Rizal menjelaskan, untuk penyediaan masker dan handsanitizer kepada masyarakat sangat diperlukan. Karena jika masyarakat banyak memiliki masker maka akan banyak cadangan masker mereka saat digunakan dan bisa memutus mata rantai penularan Covid-19.

 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm