Benarkah Banyak Minum Air Putih Bisa Menahan Asam Lambung? Ini Kata Dokter

3 Juni 2021 10:30 WIB
Ragam Manfaat Air Putih Bagi Tubuh Yang Jarang Diketahui Orang
Ragam Manfaat Air Putih Bagi Tubuh Yang Jarang Diketahui Orang ( )

Sonora.ID - Sering disebut sebagai penyakit, asam lambung adalah cairan yang berada di dalam lambung yang berfungsi untuk membantu pencernaan makanan.

Asam lambung ini bisa  naik ke kerongkongan seperti yang biasanya dirasakan oleh penderita GERD atau maag ketika terjadi dua kondisi.

Kondisi yang pertama adalah ketika otot antara esofagus dan lambung mengendur sehingga asam lambung bisa naik ke esofagus, atau ketika tekanan di organ bawah lambung tinggi sehingga menekan asam lambung naik ke atas.

Baca Juga: Ini Efek yang Dirasakan Tubuh Jika Makan Pedas dan Langsung Minum Air Es

Banyak teori yang beredar di masyarakat menyebutkan bahwa asam lambung yang akan naik tersebut bisa ditahan dengan minum air putih dalam jumlah yang banyak.

Dalam program Talkshow di Radio Sonora FM, dr. Suwito Indra menegaskan bahwa hal tersebut kurang tepat.

“Lebih tepatnya bukan banyak-banyak minum air putih, tetapi sering-sering, bukan banyak. Karena kalau kita minum langsung banyak, perutnya langsung penuh, kita setelah itu tidak bisa minum lagi,” jelas dr. Suwito.

Baca Juga: Banyak Minum Air Putih Bantu Jaga Kesehatan Ginjal? Ini Jawaban Dokter

Alih-alih menahan asam lambung yang hendak naik, justru minum air putih dalam jumlah yang banyak akan memberikan tekanan pada perut dan mendorong asam lambung untuk naik.

Minum air putih dalam jumlah sekaligus banyak, bisa membuat air yang diminum tersebut, bersama dengan asam lambung naik ke organ atas.

“Tetapi yang tepat adalah kita minum air seteguk-seteguk, seteguk atau dua teguk saja, dengan tujuan membilas esofagus atau kerongkongan kita, supaya asamnya turun. Nanti sebentar lagi minum lagi seteguk atau dua teguk, terbilas lagi, minum lagi,” sambungnya memaparkan.

Baca Juga: 4 Tanda Sering Sepelekan Minum Air Putih hingga Tubuh Alami Dehidrasi

Dengan minum air putih sering-sering dan tidak sekaligus banyak, akan mengurangi paparan asam lambung di esofagus.

Tak hanya itu, dr. Suwito juga menyatakan bahwa sebenarnya tidak ada ketentuan untuk minum setiap berapa waktu sekali, tetapi pihaknya menyarankan lebih baik minum sekitar 5-10 menit sekali.

“Sebenarnya waktu tepatnya tidak ada ketentuan, tetapi biasanya sekitar 5-10 menit, kalau kita merasa tenggorokan kering, minum seteguk. Kalau seteguk gak apa-apa, kalau langsung sebotol, enggak bisa minum lagi setelah itu,” jelas dr. Suwito.

Baca Juga: Kurangi Risiko Kegemukan, Jangan Lewatkan Minum Air Putih saat Bangun Tidur

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm