Jerawat Tak Kunjung Sembuh? Ini 7 Tips Ampuh Mengatasi Jerawat!

24 November 2021 11:50 WIB
Acne Pores Skin
Acne Pores Skin ( )

Sonora.ID - Bagi sebagian orang, jerawat adalah momok yang kurang menyenangkan. Terkadang, jerawat juga membuat kita menjadi kurang percaya diri.

Padahal, jerawat adalah hal wajar karena setiap orang memiliki hormon dan tipe kulit yang berbeda. Akan tetapi, masih banyak ujaran bahwa timbulnya jerawat disebabkan oleh pola hidup yang kurang sehat.

Berbagai usahaㅡdari dalam atau luar tubuh untuk mengatasi jerawatㅡpun dilakukan oleh acne fighter. Sayangnya, terkadang kita melewatkan beberapa hal penting sehingga jerawat tak kunjung sembuh.

Biar jerawat cepat hempas, yuk, simak tujuh tips untuk mengatasi jerawat ini. 

1. Menjaga Pola Makan

Pola makan menjadi tips terpenting dalam melawan jerawat. Saat kulit mulai meradang, hindari memakan makanan rendah gizi, seperti gorengan dan makanan instan.

Selain itu, hindari juga makanan yang memiliki kandungan gula tinggi karena dapat menyebabkan lonjakan insulin. Lonjakan ini dapat memproduksi banyak minyak sehingga jerawat akan sering muncul.

Disarankan untuk mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin A, vitamin E, dan antioksidan, seperti bayam, wortel, roti gandum, dan beras merah karena dapat mengurangi peradangan pada jerawat.

Baca Juga: Ternyata Kesahatan Kulit Dapat Ditentukan dari Pemilihan Sarung Bantal

2. Jangan Asal Menggunakan Skincare

Merawat kulit wajah dengan skincare sebenarnya sangat penting, loh. Setiap harinya, banyak racun-racun skincare yang bertebaran di media sosial.

Karena termakan racun, akhirnya banyak acne fighter yang asal membeli skincare. Padahal, belum tentu skincare itu cocok dengan kondisi kulit kita.

So, kalau mau beli skincare, pastikan kandungannya aman dan sesuai sama kulit wajah, ya!

3. Wajib Pakai Sunscreen

Sunscreen (tabir surya) adalah skincare yang terkadang dilewatkan penggunaannya. Sunscreen berfungsi untuk menghindari kulit dari paparan sinar matahari langsung.

Paparan sinar UV dapat merusak proteksi alami kulit sehingga menyebabkan kulit menjadi kering. Oleh karena itu, akhirnya produksi minyak pada wajah meningkat dan berisiko menimbulkan jerawat.

Sebelum membeli sunscreen, tetap cek kandungan yang cocok sama tipe kulit wajah kita.

Baca Juga: Biasakan! Ternyata, Tidur Terlentang Memberikan Manfaat Baik

4. Rajin Olahraga

Olahraga berfungsi untuk mengeluarkan kotoran-kotoran di dalam tubuh melalui keringat. Kotoran inilah yang apabila tidak dikeluarkan dapat menyebabkan jerawat.

Selain itu, olahraga juga dapat mengurangi tingkat stres yang menjadi salah satu penyebab munculnya jerawat.

Setelah olahraga, bilas wajah dan tubuh kalian sampai bersih, ya! Agar tidak ada keringat yang menyumbat pori-pori kulit.

 5. Hindari Stres

Stres merupakan salah satu pemicu munculnya jerawat. Saat kita stres, produksi hormon kortisol akan meningkat.

Hormon inilah yang dapat merangsang kelenjar sebasea untuk memproduksi lebih banyak minyak. Padahal, kelenjar ini berfungsi untuk melembapkan kulit.

Saat sudah ada tanda-tanda stres, kita harus dapat mendistraksi dengan hal-hal yang menyenangkan.

Baca Juga: Hai Girls, Yuk Kenalan dengan Multani Mitti Agar Kulitmu Lebih Mulus

6. Hindari Memegang Jerawat

Wujud jerawat yang gemas terkadang membuat kita ingin segera memusnahkannya. Tanpa disadari, banyak acne fighter yang senang memencet atau memegang jerawat.

Ketika tangan menyentuh wajah, bakteri dan kuman-kuman di tangan akan berpindah. Hal itu tentu akan membuat jerawat semakin meradang.

Sebelum menyentuh wajah, pastikan kalian sudah cuci tangan sampai bersih, ya!

7. Rutin Mengganti Sarung Bantal

Bantal adalah elemen terpenting untuk tidur. Tapi tahu gak sih kalau ternyata sarung bantal juga mengandung banyak debu dan kotoran?

Bagi acne fighter, wajib hukumnya untuk sering mengganti sarung bantal. Jika tak sering diganti, kotoran akan menumpuk sehingga dapat menempel di pipi dan menyumbat pori-pori.

Pori-pori yang tersumbat akan mengakibatkan peradangan kulit sehingga muncul jerawat. Jadi, jangan lupa untuk mengganti sarung bantal kalian minimal satu kali dalam seminggu.

Nah, itulah tujuh tips untuk mengatasi jerawat yang bisa kalian coba. Tapi, meskipun lagi jerawatan kalian juga harus tetap percaya, ya, girls.

Simak kisah Harini Putri, seorang acne fighter, yang kini menjadi digital creator di siniar Semua Bisa Cantik bertajuk "Harini Putri: Jerawat dan Keberanian untuk Tampil Percaya Diri" atau klik tautan berikut https://bit.ly/S2E2_SBC

Baca Juga: 6 Tips Tetap Tampil Pede Dengan Make Up di Atas Wajah Berjerawat

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm