Tips Perawatan Mobil Rutin, dari Jangka Pendek hingga Jangka Panjang

5 Desember 2021 12:00 WIB
Ilustrasi kunci pas.
Ilustrasi kunci pas. ( pixabay.com)

Sonora.ID - Ketika memiliki kendaraan roda empat, tak hanya wajib mengisi bensin, kamu juga harus melakukan tanggung jawab berupa perawatan atau maintenence secara rutin baik dalam jangka pendek maupun panjang.

Sebab, otomotif yang dapat bertahan dalam masa pakai yang lama paling dipengaruhi oleh cara kamu merawatnya.

Ini dilakukan dengan tujuan untuk memaksimalkan peforma mobilmu agar optimal dan tetap prima.

Rasanya percuma ya, apabila kamu memiliki mobil mewah dengan aksesoris high-end namun kamu tidak merawatnya dengan benar.

Selain itu, jika kamu berniat untuk menjualnya di kemudian hari pun, mobil yang terawat tentunya akan memiliki daya beli yang tinggi.

Baca Juga: Lengkap! Berikut Spesifikasi, Harga Avanza dan Veloz Mpv Sejuta Umat

Meski perawatan mobil rutin tidaklah murah, hal ini dapat membuatmu menghindari biaya perbaikan yang lebih mahal ketika rusak parah.

Oleh karena itu, tim Sonora.ID telah merangkum beberapa tips perawatan mobil mulai dari jangka pendek hingga jangka panjang.

Perawatan mobil jangka pendek

1. Wax mobil

Memastikan kendaraanmu di-wax setiap enam bulan setelah dicuci tidak hanya akan membuatnya tetap mengkilap, tetapi juga akan membantu menjaga cat dalam kondisi yang baik dan mengurangi kemungkinan untuk berkarat.

Banyaknya iritasi seperti debu dan pasir serta faktor lingkungan seperti ozon dan sinar ultraviolet dapat menyebabkan kerusakan mikroskopis.

Namun, waxing dapat membantu meminimalkannya dengan membentuk segel pelindung untuk memperpanjang umur cat.

 

2. Penyaring udara

Filter atau penyaring udara mesin dalam mobil adalah yang mengatur udara yang mengalir ke mesin dan membantu mencegah kotoran serta partikulat atau polusi udara.

Dengan memastikan bahwa filter udara mobilmu mengalir dengan benar, kamu dapat meningkatkan efisiensi bahan bakar, mengurangi emisi, dan membantu memastikan masa pakai mesin.

Baca Juga: Mengapa Uji Emisi Sangat Penting untuk Dilakukan? Simak Penjelasan Pengamat Otomotif Ini

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm