5 Makanan yang Tak Boleh Dimakan Saat Diare, Bisa Bikin Perut Makin Sakit

25 Desember 2021 08:30 WIB
Ilustrasi seseorang mengidap diare
Ilustrasi seseorang mengidap diare ( freepik.com)

Sonora.ID - Diare merupakan salah satu penyakit yang kerap dialami oleh berbagai orang.

Tak ayal, mengutip dari Medical News Today, kebanyakan orang akan mengalami diare setidaknya sekali atau dua kali setahun yang akan hilang dalam beberapa hari.

 

Selama mengalami diare, Anda memiliki beberapa pantangan makanan agar tak memperburuk kondisi perut.

Namun tetap perlu digarisbawahi, apabila Anda mengalami diare terus-menerus, maka Anda harus segera menemui dokter.

Dilansir melalui Insider, inilah lima jenis makanan yang tak boleh dimakan saat diare.

Baca Juga: Benarkah Minum Teh Pahit Bisa Redakan Diare? Ini Kata Dokter

1. Makanan tinggi lemak

Makanan yang memiliki kandungan lemak tinggi dapat memperburuk diare, mengakibatkan lebih sering ke kamar mandi, serta tinja akan berminyak dan berbau.

Deepti Mundkur, MD, seorang dokter perawatan primer di San Diego, mengatakan bahwa hal ini bisa terjadi karena diare terkadang dapat mempengaruhi kemampuan tubuh Anda untuk menyerap lemak untuk sementara.

"Makanan dengan kandungan lemak tinggi harus dihindari sampai fungsi usus kembali normal setelah diare parah," ujar Mundkur.

Beberapa makanan yang harus dihindari termasuk makanan yang digoreng, hidangan daging dengan tambahan lemak atau kandungan lemak tinggi, kacang-kacangan, dan saus atau saus krim.

2. Makanan pedas

Anda mungkin sudah tahu bahwa makanan pedas tidak boleh dimakan saat diare atau akan memperburuk kondisi.

Memang betul, makanan dan bumbu pedas dapat mengiritasi sistem pencernaan Anda dan menambah ketidaknyamanan saat diare.

Oleh karena itu, bantulah perut Anda dan bumbui makanan Anda hanya dengan garam atau rempah-rempah, karena itu dapat membantu mengisi kembali kadar elektrolit.

3. Makanan manis

Gula dapat memperparah diare karena menyebabkan usus mengeluarkan banyak air, sehingga tinja menjadi encer.

Baca Juga: 2 Jenis Diare yang Wajib Diketahui, Dokter: Lebih dari Dua Minggu Wajib Periksa!

Hindari makanan dan minuman manis saat Anda diare. Apalagi yang mengandung pemanis buatan seperti stevia dan aspartam, seperti makanan yang dipanggang, permen, dan soda.

4. Produk susu

Menurut Mundkur, Anda mungkin tidak dapat mencerna produk susu secara memadai saat Anda mengalami diare.

Produk susu yang harus dihindari adalah susu, keju, krim, dan mentega.

Namun, yogurt adalah pengecualian karena merupakan probiotik yang dapat membantu mengobati diare.

"Yoghurt tawar adalah yang terbaik karena gula tambahan dalam yogurt rasa tidak mudah masuk ke usus selama episode diare," jelas Mundkur.

5. Makanan yang menyebabkan gas

Makanan tertentu cenderung menyebabkan gas dan harus dihindari saat Anda mengalami diare. Makanan tersebut adalah:

  • Kacang-kacangan dan polong-polongan, seperti kacang merah dan buncis, karena kaya serat dan mengandung rafinosa tertentu, gula kompleks yang sulit dicerna
  • Sayuran seperti brokoli, kubis, kembang kol, dan kubis Brussel, karena mereka juga mengandung rafinosa
  • Mengunyah permen karet, karena dapat membuat Anda menelan banyak udara, menyebabkan gas
  • Minuman bersoda, seperti soda pop, karena berkarbonasi dan memiliki banyak gas.

Baca Juga: 5 Faktor Penyebab Diare Menurut Dokter, Salah Satunya adalah Covid-19!

Itulah kelima makanan yang tak boleh dimakan saat diare. Semoga berguna!

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm