Gila! Harga Boneka Arwah Ini Setara dengan Harga Motor di Indonesia

4 Januari 2022 18:30 WIB
Ilustrasi: Gila! Harga Boneka Arwah Ini Setara dengan Harga Motor di Indoensia
Ilustrasi: Gila! Harga Boneka Arwah Ini Setara dengan Harga Motor di Indoensia ( Tribun Jabar)

Sonora.ID – Baru-baru ini banyak artis yang menunjukkan bahwa mereka memiliki berbagai jenis boneka yang dirawat layaknya makhluk hidup.

Bukan hanya Ivan Gunawan, dikabarkan Ruben Onsu juga memiliki boneka yang dianggapnya juga sebagai anak dan dirawat bersama keluarga.

Beberapa masyarakat menganggap hal tersebut tidaklah wajar, bahkan ada yang menilai jika itu adalah hal yang musrik karena benda mati dirawat selayaknya makhluk hidup.

Bahkan dari berbagai sumber memberikan informasi bahwa tak sedikit uang yang dikeluarkan para artis untuk merawat boneka-boneka mereka.

Hal yang ramai menjadi perbincaangan ini membuat banyak orang bertanya-tanya berapa harga boneka arwah atau secara internasional ini bisa disebut dengan spirit doll.

Sebelum mengetahui harga spirit doll dari belajahan dunia lain, yuk kita kenali dulu asal muasal boneka arwah ini.

Cerita Perjalanan Boneka Arwah

Melansir dari halaman BBC, boneka arwah atau boneka supranatrural telah populer di Thailand, mereka lebih dikenal sebagai Luk Thep atau malaikar anak.

Masyarakat Thailand banyak yang percaya bahwa boneka ini dirasuki oleh arwah yang membawa kemakmuran serta kesejahteraan di masa depan.

Boneka-boneka itu terlihat aneh di kuil, dalam pakaian formal anak-anak mereka dan dengan mata terbelalak dan memiliki rambut pirang nan pipi yang menggemaskan.

Kegilaan luk thep benar-benar terjadi tahun lalu ketika beberapa selebriti Thailand terlihat membawa boneka mereka ke mana-mana, bahkan ke restoran mahal atau saat melakukan perjalanan panjang.

Beberapa orang melihat jika boneka yang mereka rawat tersebut sebagai manusia yang dekat dan merasa mereka perlu memastikan boneka tersebut dalam keadaan baik.

Baca Juga: 7 Fakta Unik Barbie yang Tidak Pernah Disangka, Salah Satunya Didesain Insinyur!

 

Bahlan beberapa dari mereka menolak untuk memasukkan boneka-boneka itu ke dalam bagasi atau koper mereka.

Sekitar tahun 2007, ketika Thailand juga berada di bawah kekuasaan militer, banyak masyarakat di sana mendadak memberlakukan boneka seperti  jimat keberuntungan.

Dalam wawancara yang dilakukan oleh BBC, antropolog Asama Mungkornchai dari Universitas Pangeran Songkla di Pattani mengatakan boneka itu tampaknya sangat populer di kalangan wanita kelas menengah, dan dapat "memenuhi kebutuhan menjadi ibu" di antara pemilik tersebut.

Harga Boneka Arwah

Sekitar tahun 2007 tersebut, saat boneka arwah dinilai sebagai jimat keberuntungan dan dipercaya bisa membawa energi spiritual yang baik bagi manusia, harga-harga boneka mulai berubah.

Bukan boneka sembarangan, tapi ini adalah boneka arwah yang dipercayai sebagai jimat dan sudah diberkati oleh satu kuil di Thailand Selatan, melonjak ke tingkat yang harga yang lebih tinggi.

Salah satu boneka arwah atau Luk Thep yang dimiliki seseroang bernama Manaya mengaku pernah menjual  boneka miliknya sebesar 1.000 dollars AS atau kurang lebih sekitar 14 juta rupiah.

Di Thailand sendiri, harga boneka arwah yang diberkati oleh para tetua kuil dihargai paling murah sebesar 1.500 bath atau sekitar 646 ribu rupiah dan itu harga di tahin 2016 silam.

Baca Juga: 10 Boneka Berhantu, Terkutuk, dan Menyeramkan di Dunia, Berani Punya?

 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm