Sujud Syukur! Apa Kamu Termasuk Ciri Orang Dikejar Rezeki? Cek di Sini

21 Februari 2022 23:37 WIB
Illustrasi Sholat Jumat
Illustrasi Sholat Jumat ( Freepict.com)

Sonora.ID – Bukan omong kosong, ternyata ada orang yang hidupnya dikejar-kejar oleh rezeki!

Makna rezeki tidak selalu berupa materi yang terlihat, bisa juga berupa pasangan yang cantik atau tampan, rumah tangga yang harmonis, kesehatan, dan lain sebagainya.

Sebagaimana yang dijelaskan dalam Quran Surat At-Talaq ayat 3 Allah Subhanahu Wa Ta'ala telah berfirman.

"...dan Allah SWT memberinya rezeki dari arah yang tiada disangka-sangkanya. Dan barang siapa yang bertawakal kepada Allah, niscaya Allah akan mencukupkan keperluannya. Sesungguhnya Allah melaksanakan urusan yang dikehendakinya. Sesungguhnya Allah telah mengadakan ketentuan bagi tiap-tiap sesuatu."

Dari ayat tersebut sudah dijelaskan bahwa barangsiapa yang bertawakal kepada Allah, niscaya Allah akan memberi jalan keluar dan rezeki dari segala arah yang tak pernah kita sangka-sangka datangnya.

Lantas apa saja ciri-ciri orang yang rezekinya sudah dijamin oleh Allah SWT? Apa kamu mau menjadi bagian dari golongan orang-orang ini? Simak bagaimana caranya di sini!

Baca Juga: Doa Ampuh Bikin Makhluk Halus Panas dan Lari Ketakutan! Udah Hafal?

Orang yang suka bersedekah

Sering dianggap sepele, kita tidak pernah tahu seberapa berharganya sedikit harta yang kita sedekahkan bagi orang-orang yang membutuhkan.

Dan yang perlu kalian ketahui, doa orang yang teraniaya sangatlah Mustajab di hadapan Allah Subhanahu Wa Ta'ala.

Mungkin semuanya juga sudah mengetahui bahwasanya apabila kita bersedekah dengan ikhlas, maka Allah Subhanahu Wa Ta'ala akan mengganti berlipat-lipat, baik didunia maupun diakhirat kelak.

hal ini sudah dijelaskan dalam Quran Surah Al-Baqarah Ayat 261.

"...perumpamaan nafkah yang dikeluarkan oleh orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah, adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh bulir. Pada tiap-tiap bulir seratus biji Allah melipat gandakan ganjaran bagi siapa yang dia kehendaki dan Allah Maha Luas karunianya lagi Maha Mengetahui. "

Lantas bolehkah kita bersedekah dan berharap Allah Subhanahuwata'ala mengganti sedekah yang kita keluarkan dengan kekayaan di dunia?

Hal itu boleh-boleh saja selama kita mengharap nya hanya kepada Allah Subhanahu wa ta'ala dan bukan mengharap supaya ada seseorang yang memberikan kita kekayaan setelah kita bersedekah.

Orang yang gemar bersyukur

Bersyukur akan mudah dilakukan kalau kita sedang berada di puncak keberhasilan, tapi saat kita sedang terpuruk, apakah kita masih bisa bersyukur?

Di dalam Quran Surah Ibrahim ayat 7 Allah Subhanahuwata'ala sudah berfirman
"...dan ingatlah juga tak kalah Tuhanmu memaklumkan sesungguhnya jika kamu bersyukur pasti Kami akan menambah nikmat kepadamu. Dan jika kamu mengingkari nikmatku, maka sesungguhnya azabku sangat pedih. "

Dari ayat diatas sudah jelas dikatakan bahwa barangsiapa yang sering mensyukuri nikmat yang diberikan Allah Subhanahu Wa Ta'ala, maka Allah akan menambah nikmat untuk kita.

Akan tetapi jika kita mengingkari nikmat yang diberikan Allah SWT, maka Allah akan mengadzab orang tersebut dengan azab yang sangat pedih.

Untuk itu teruslah bersyukur dalam segala kondisi dan lakukan setiap hari. Insyaallah nikmat kita akan terus ditambah oleh Allah subhanahu wa ta'ala.

Baca Juga: 7 Sayuran Favorit Rasulullah SAW, Semua Bermanfaat Bikin Panjang Umur!

Orang yang sering membaca Al-Qur'an

Terutama surah Al-Waqi'ah. surah Al-Waqi'ah memang dikenal memiliki keutamaan dalam hal mendatangkan rezeki atau nikma.

Dalam Hadits Ibnu Adi disebutkan bahwa kita sangat dianjurkan untuk mengajarkan surah Al-Waqi'ah kepada istri atau keluarga dan anak-anak kita.

Karena surat tersebut merupakan surah yang mampu menderaskan rezeki bagi siapa pun yang mengamalkannya Insyaallah.

Orang yang sering beristighfar

Istighfar merupakan salah satu usaha batiniyah kita untuk memohon ampunan kepada Allah Subhanahu Wa Ta'ala atas segala dosa yang kita perbuat.

Apa hubungannya dengan selalu dikejar rezeki? Orang yang selalu beristighfar dalam kondisi apapun, secara tidak langsung dapat membersihkan hatinya dari segala dosa dan kesalahan.

Ketika hati kita bersih, maka kemungkinan besar rezeki yang diberikan oleh Allah SWT bisa sampai kepada kita.

Marilah kita semua mulai membiasakan untuk terus beristighfar supaya hati kita menjadi bersih dan kita bisa mendapatkan nikmat yang Allah Subhanahu Wa Ta'ala janjikan.

Orang yang selalu tawakal kepada Allah SWT

Secara harfiah Tawakal adalah berserah diri dan menyandarkan hati hanya kepada Allah SWT.

Orang yang tawakal merupakan orang yang sangat yakin seyakin-yakinnya bahwasanya hanya Allah SWT saja yang dapat memberi manfaat dari apa yang telah diciptakannya.

Memberikan nikmat kepada setiap manusia dan seluruh jagad seisinya. Serta mencegah keburukan yang dilakukan manusia maupun dari setan.

Dari Umar Bin Khattab Radhiallahu Anhu, Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam pernah bersabda

"Seandainya kalian sungguh-sungguh bertawakal kepada Allah, sungguh Allah akan memberi kalian rezeki sebagaimana Allah memberi rezeki kepada seekor burung yang pergi dalam keadaan lapar dan kembali dalam keadaan kekenyangan. " HR Ahmad Tirmidzi Nasa'i Ibnu Majah Ibnu Hibban dan Al-Hakim.

Dari hadits tersebut, sudah sangat jelas dikatakan bahwa seekor burung saja Allah SWT sudah menjamin rezekinya.

Apalagi kita sebagai manusia yang mau bertawakal hanya kepada Allah SWT.

Insya Allah rezeki tidak akan pernah putus diberikan oleh Allah SWT kepada kita wallahualam bishowab.

Baca Juga: Hati-Hati Kalau Dipuji Orang, Ketahui Penyebab dan Doa agar Terhindar Penyakit 'Ain

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm