Kapolda Sumsel Tutup Rakernis fungsi Reserse Kriminal Khusus 2022

6 Agustus 2022 08:30 WIB
Kapolda Sumsel saat menutup rakernis  fungsi Reserse Kriminal Khusus 2022
Kapolda Sumsel saat menutup rakernis fungsi Reserse Kriminal Khusus 2022 ( Humas Polda Sumsel)

Palembang Sonora.ID - Kapolda Sumsel, Irjen Pol Drs Toni Harmanto MH tutup langsung Rakernis fungsi Reserse Kriminal Khusus 2022 di lantai 7 gedung utama Presisi Mapolda Sumsel, Jumat (5/8).

Irjen Pol Toni mengapresiasi kinerja Ditreskrimsus yang telah banyak melakukan pengungkapan kasus menonjol seperti korupsi, perbankan, migas, kesehatan, ITE, pertambangan dan lainnya.

"Namun terlepas dari itu, ada beberapa bagian yang harus kita berbaik untuk merealisasikan penegakan hukum yang jujur dan memenuhi rasa keadilan masyarakat, " ujarnya.

Dirinya menjelaskan, dalam mendukung program Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, maka pihaknya memfokuskan untuk melakukan pemberantasan kasus korupsi dan perbankan yang merupakan permasalahan yang menjadi prioritas dalam penanganannya.

Baca Juga: Kapolda Sumsel Pimpin Pembaretan Bintara Remaja Dit Samapta Polda Sumsel Lulusan 2022

"Karena kita menganggap masalah ini sebagai beban penghambat pertumbuhan nasional, oleh karna itu kita himbau kepada anggota Ditreskrimsus harus bisa menjawab tantangan itu, dengan melakukan pengungkapan kasus sesuai dengan target yang diharapkan," katanya.

Selain itu Polda Sumsel akan melakukan berbagai upaya hingga langkah nyata yang konkrit, sehingga pelaksanaan pembangunan dapat berjalan dengan baik.

Lanjut dia mengatakan, bahwa kegiatan ini diselenggarakan selama dua hari dari mulai 4 hingga 5 Agustus 2022 dengan harapan dapat meningkatkan kinerja anggota dalam upaya pemberantasan kedua kasus tersebut.

Dalam kegiatan ini turut di hadiri Wakapolda Sumsel, Brigjen Pol Rudi Setiawan, para Pejabat Utama (PJU) Polda Sumsel hingga tamu dari instansi terkait.

Sehari sebelumnya, dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1444 H/2022 M, Polda Sumsel lakukan kegiatan Binrohtal (Bimbingan Rohani dan Mental) di Masjid Assaadah  Polda Sumsel, Kamis 4 Agustus 2022.

Peringatan 1 Muharam tahun ini mengambil tema "Dengan Semangat Tahun Baru Islam 1444 H Kita Tingkatkan Iman Dan Kinerja Guna Mewujudkan Polri Yang Presisi Untuk Indonesia Tangguh Indonesia Tumbuh".

Kapolda Sumsel Irjen Pol Drs Toni Harmanto,MH mengatakan, Peringatan Tahun baru islam 1444 H ini sebagai wujud evaluasi diri dan untuk menata diri di Tahun Baru ini menjadi lebih baik lagi.yakni hijrahnya Rosulluloh Muhammad Saw dari mekkah kemadinah dan bersatunya kaum anshor dan muhajirin ucap mantan Kapolda Sumbar.

Jenderal Toni mengatakan Peringatan Tahun Baru ini bukan sekedar rutinitas tanpa ada bekas tapi ada peningkatan kwalitas iman dan taqwa kita dengan mengambil hikmah dan pelajaran,apa yang diperintahkan Allah,SWT dan apa yang ditauladankan Nabi Muhammad SAW ucapnya.

Intinya melalui peringatan Tahun Baru Islam, kita jadikan sebagai momen intropeksi diri kearah yang lebih baik, untuk dipublikasikan dalam pelaksanaan tugas dan kehidupan sehari-hari.

 "Agar seluruh anggota dapat menjadi pribadi yang religius dalam melaksanakan tugas mewujudkan Polri yang presisi, menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat," tutupnya

Baca Juga: Kapolda Sumsel Pimpin Sertijab PJU dan Kapolres Jajaran Polda Sumsel

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm