Akhirnya Terungkap! Ternyata Ini 5 Penyebab Orang Mudah Marah

14 September 2022 18:00 WIB
Ilustrasi marah
Ilustrasi marah ( https://motherandbeyond.id/)

Sonora.ID - Marah gara-gara hal yang menjengkelkan mungkin terbilang wajar, tapi bagaimana jika marah tersebut disebabkan oleh hal yang sepele? Wajarkah?

Ternyata kondisi ini dialami oleh sebagian orang yang kemungkinan mengalami gangguan fisik atau mental tertentu.

Selain itu, penyebab orang mudah marah juga disebabkan oleh kondisi-kondisi tertentu. Dikutip dari kompas.com, berikut informasi selengkapnya:

1. Stres

Stres dalam kehidupan juga bisa membuat kita mudah marah. Ada berbagai stresor yang bisa membuat orang mudah marah, yakni kekhawatiran akan finansial, kesendirian, masalah dalam hubungan, hingga dinamika pekerjaan.

Berbagai stresor tersebut bisa membuat seseorang sulit menjaga suasana hatinya.

2. Kurang tidur

Kurang tidur juga bisa membuat kita sulit mengatur suasana hati. Gangguan tidur seperti sleep apnea dan insomnia juga bisa membuat Anda pusing dan mudah tersinggung.

Borland menyarankan kita untuk tidur yang cukup hingga tubuh merasa pulih atau segar.

Baca Juga: Jangan Cari Masalah Sama Mereka, Ini Golongan Darah yang Paling Judes dan Suka Marah, Ngeri Banget!

"Meski Anda sudah tidur delapan jam sehari namun Anda bangun dengan rasa lelah, hal itu tanda bahwa Anda butuh tidur lebih banyak," ucap Borland.

3. Efek kafein

Banyak orang memutuskan untuk minum secangkir kopi usai bangun tidur. Pada dasarnya, kafein adalah stimulan yang bisa membangkitkan energi.

Namun, terlalu banyak kafein juga bisa membuat kita mudah marah. Sebab, kafein juga berimbas pada suasana hati kita.

Oleh karena itu, banyak ahli menyarankan agar kita mengonsumsi kafein tidak ebih dari 400 miligram sehari.

4. Kelaparan

Rasa lapar yang berlebihan bisa membuat gula darah turun. Hal ini juga akan berpengaruh pada suasana hati kita.

Ketika gula darah Anda menjadi terlalu rendah, itu memicu aliran hormon, termasuk kortisol (hormon stres) dan adrenalin (hormon lawan atau lari).

Pelepasan kortisol dapat menyebabkan agresi pada beberapa orang. Gula darah rendah juga dapat mengganggu fungsi otak yang membantu kita mengendalikan impuls dan mengatur dorongan dan perilaku kita.

Baca Juga: Sekali Senggol Auto K.O, Inilah 3 Weton Paling Mudah Marah dan Garang, Kekuatan Mereka Tidak Main-Main Lho!

5. Penyebab medis

Beberapa kondisi medis tertentu juga bisa membuat kita mudah marah, seperti depresi dan gangguan disforik pramenstruasi.

Studi menunjukkan bahwa mudah marah juga dapat dikaitkan dengan episode depresi mayor.

Anak-anak yang mudah tersinggung lebih mungkin mengalami depresi dan gangguan mood saat dewasa.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm