Resep Nasi Goreng Kunyit Seafood yang Nikmat dan Bikin Goyang Lidah

20 Desember 2022 14:16 WIB
Illustrasi Nasi Goreng Kunyit Seafood
Illustrasi Nasi Goreng Kunyit Seafood ( Pexels)

Sonora.ID - Berikut ulasan selengkapnya mengenai "Resep Nasi Goreng Kunyit Seafood yang Nikmat dan Bikin Goyang Lidah".

Nasi goreng menjadi salah satu kudapan yang cukup menggugah selera. Tidak hanya proses pembuatannya yang cukup mudah.

Tetapi juga kaya akan nutrisi dan gizi tergantung dari campurannya. Salah satu olahan nasi goreng yang cukup nikmat adalah nasi goreng kunyit seafood.

Sebab didalamnya mengandung bahan utama seperti kunyit, udang dan juga cumi yang kaya akan nutrisi.

Sehingga apabila dikonsumsi mampu mencukupi kebutuhan gizi harian Anda.

Cumi mengandung 75 kkal, 16.1 gr protein, dan 0.7 gr lemak. Jika digoreng, maka nilai gizinya menjadi 265 kkal, 40.6 gr protein, dan 10.1 gr lemak.

Udang segar mengandung 91 kkal, 21 gr protein, dan 0.2 gr lemak. Kepiting epiting mengandung 151 kkal, 13.8 gr protein, dan 3.8 gr lemak.

Kunyit memberikan beberapa kandungan bermanfaat bagi tubuh.

Yaitu kandungan kurkumin, sesmetoksikumin, bisdesmetoksikurkumin, resim, pati, karbohidrat, protein, selulosa, lemak, vitamin C, antioksidan, zat pahit, zat besi, fosfor, kalsium, minyak atsiri.

Baca Juga: Resep Membuat Singkong Goreng Bawang yang Gurih, Camilan Sehat

Bahan:

2 piring nasi putih dingin

2 lembar kubis

4 tangkai daun kemangi

5 ekor udang ukuran sedang

1 ekor cumi

Bumbu:

1 sdm saus tiram

1 sdm kecap manis

1 cm kunyit

2 siung bawang putih

3 siung bawang merah

2 buah cabai rawit (sesuai selera)

garam dan lada bubuk secukupnya

minyak secukupnya

Cara Membuat:

Bersihkan dan potong kecil udang, cumi dan sayur kubis. Uleg kunyit, bawang putih, bawang merah dan cabai rawit. Kemudian tumis bumbu.

Masak udang cumi dan sayur kubis hingga golden brown. Masukkan nasi, aduk rata. Masukkan garam dan lada bubuk, aduk rata. Masukkan saus tiram dan kecap manis, aduk rata.

Jika sudah matang dan rasanya menyatu, masukkan daun kemangi, aduk rata lalu angkat.

Baca Juga: Resep Variasi Pisang Goreng , Gurih Manis Camilan Nikmat Dipagi Hari

Baca artikel update lainnya dari Sonora.ID di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm