2 Cara Registrasi Kartu XL Bagi Pengguna Baru dan Lama Via SMS dan Website

13 Januari 2023 15:00 WIB
Ilustrasi Cara Registrasi Kartu XL Bagi Pengguna Baru dan Lama
Ilustrasi Cara Registrasi Kartu XL Bagi Pengguna Baru dan Lama ( pixabay)

Sonora.ID- Berikut ini adalah ulasan tentang bagaimana cara registrasi kartu XL bagi pengguna baru dan lama via sms dan website.

Ada beberapa cara bagi para pengguna XL baik yang baru maupun lama untuk melakukan registrasu kartu XL.

Pasalnya menurut Peraturan Menteri Kementerian Komunikasi dan Informatika Nomor 12 Tahun 2016, beserta perubahannya, setiap pengguna kartu provider prabayar wajib dilakukan dengan menyertakan data NIK (Nomor Induk Kependudukan) dan nomor KK (Kartu Keluarga).

Data tersebut bisa divalidasi saat telah dikirim oleh pelanggan. Untuk registrasi kartu XL sendiri, terdapat dua cara yang bisa dilakukan, yakni melalui SMS ke nomor “4444” (tanpa tanda kutip) dan via website “xlaxiata.co.id”.

Baca Juga: Cara Registrasi Ulang Kartu Telkomsel Lengkap dengan Persyaratannya

Lantas bagaimana cara registrasi kartu XL bagi pengguna baru dan lama via sms dan website tersebut? Dilansir dari kompas.com, simak ulasannya berikut ini:

  1. Cara Registrasi Kartu XL Via SMS
  • Ketik pesan dengan format seperti ini “DAFTAR#NIK#nomorKK”. Misalnya, “DAFTAR#1234567#89101112”.
  • Setelah itu, silakan kirim pesan SMS dengan format tersebut ke 4444.

Kewajiban registrasi kartu XL dengan menyertakan NIK dan nomor KK ini juga berlaku bagi pelanggan lama yang belum melakukannya. Begini penjelasan cara registrasi ulang kartu XL bagi pelanggan lama.

  • Ketik pesan dengan format seperti ini “ULANG#NIK#nomorKK”. Misalnya, “ULANG#1234567#89101112”.
  • Kemudian, silakan kirim pesan SMS dengan format tersebut ke 4444.

Baca Juga: 4 Cara Registrasi Kartu Indosat Ooredoo, untuk Pengguna Lama dan Baru, Lengkap!

  1. Cara Registrasi Kartu XL Via Website
  • Kunjungi situs web ini https://www.xlaxiata.co.id/registrasi.
  • Sebelum melakukan registrasi, ada baiknya nomor telepon dari kartu XL yang hendak didaftarkan telah terpasang di ponsel.
  • Bila situs web tersebut telah terbuka, silakan masukkan nomor telepon dari kartu XL yang hendak diregistrasi.
  • Masukkan pula NIK dan nomor KK pada kolom yang tersedia.
  • Kemudian, klik opsi “Dapatkan Kode” dan situs web bakal mengirim kode OTP via SMS ke nomor telepon kartu XL yang hendak didaftarkan.
  • Masukkan kode verifikasi tersebut ke situs web tadi dan kartu XL berhasil diregistrasi.

Baca Juga: 4 Cara Registrasi Kartu Smartfren Paling Mudah dan Cepat!

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm