Tahun Ini Akan Dibangun 25 Sekolah Baru di Kalbar

28 Januari 2023 19:50 WIB
Gubernur Kalimantan Barat, H. Sutarmidji , S.H., M.Hum., Menyerahkan Beberapa Penghargaan kepada Pejabat Pemerintahan pada Puncak Peringatan HUT ke-66 Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat di halaman Kantor Gubernur, Jln. Ahmad Yani Pontianak, Sabtu pagi (28/1/2023).
Gubernur Kalimantan Barat, H. Sutarmidji , S.H., M.Hum., Menyerahkan Beberapa Penghargaan kepada Pejabat Pemerintahan pada Puncak Peringatan HUT ke-66 Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat di halaman Kantor Gubernur, Jln. Ahmad Yani Pontianak, Sabtu pagi (28/1/2023). ( William)

Pontianak, Sonora.ID – Gubernur Kalimantan Barat, H. Sutarmidji, S.H., M.Hum., memimpin upacara Peringatan HUT ke-66 Pemerintah Prov. Kalbar Tahun 2023, dengan mengusung tema “Kalbar Maju Lingkungan Hidup Lestari Dalam Keberagaman”, bertempat di halaman Kantor Gubernur, Jln. Ahmad Yani Pontianak, Sabtu pagi (28/1/2023).

Dalam sambutannya Gubernur menyebut masih ada Kabupaten yang IPM nya di kisaran 63 padahal di nasional sudah di angka 70 lebih.

“Ke depan Bappeda dan semuanya harus bisa bersinergi untuk menciptakan pata perencana – perencana yang mampu mengeksekusi indikator – indikatornya dalam pembangunan, “ papar Gubernur dalam sambutannya.

Sutarmidji mengajak seluruh pihak untuk bersinergi menyelesaikan tata kelol pemerintahan untu kepentingan masyarakat.

Dirinya pun yakin untuk sektor pendidikan masih akan terus ada perbaikan – perbaikan di tahun ini, satu diantaranya adalah pembangunan sekolah sebanyak 25 SMA/SMK baru.

Baca Juga: Gubernur Sutarmidji Saksikan Peresmian Mako Polres Kubu Raya

“Tahun ini akan dibangun sebanyak 25 SMK/SMK baru se-Kalimantan Barat dan ini merupakan satu tambahan cakupan pendidikan yang luas, jangan sampai ada yang putus sekolah, “ tegasnya.

Gubernur mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran walaupun bukan masuk dalam tupoksi Provinsi namun bisa berkolaborasi dengan berbagai pihak seperti Pangdam dan Kapolda untuk mewujudkan sebanyak mungkin Desa Mandiri.

“Alhamdulillah, tahun 2022 di Kalbar sudah tidak ada lagi Desa Sangat Tertinggal, “ ungkapnya.

Sementara untuk perkantoran akan selesai penataan infrastrukturnya tinggal bagaimana nanti untuk meningkatkan pelayanannya. Kemudian tingkat kemiskinan di Kalbar sudah di bawah nasional yaitu di angka 6,73 persen. 

Inflasi di Kalbar sudah terkendali yaitu di angka 6,3 dari nasional 5,7.

“Di sektor pangan inflasi kita sangat rendah yaitu di angka 1,4. Yang terjadi itu kebijakan – kebijakan dari pusat kita tidak bisa intervensi seperti kenaikan BBM, dampak kenaikan tiket, dan kebijakan lainnya, “ jelas Midji.

Untuk peserta kegiatan Upacara Peringatan HUT ke-66 Pemerintah Prov. Kalbar masing – masing menggunakan baju adat dari berbagai suku dan etnis sekaligus menunjukkan bahwa Indonesia memiliki keberagaman dalam persatuan.

Baca Juga: Puncak Hari Bhakti Imigrasi ke-73, Kakanwil Kalbar: Imigrasi Tahun 2023, Menjadi Imigrasi yang Baru

PenulisWilliam
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm