Memanfaatkan Jasa Pengiriman untuk Kurangi Barang Bawaan Saat Mudik

21 Maret 2023 13:34 WIB
MEMANFAATKAN JASA PENGIRIMAN UNTUK KURANGI BARANG BAWAAN SAAT MUDIK
MEMANFAATKAN JASA PENGIRIMAN UNTUK KURANGI BARANG BAWAAN SAAT MUDIK ( phinemo.com)
Bandung, Sonora.ID – Salah satu faktor pendukung kesuksesan UMKM di masa pandemi adalah adanya jasa pengiriman yang konsisten mengirimkan berbagai produk ke berbagai tempat di berbagai daerah.
 
Usai dinyatakan endemi, keberadaan UMKM kembali bermunculan, menandakan pertumbuhan ekonomi mulai terlihat stabil, dan ini membuat kinerja jasa pengiriman menjadi lebih meningkat.
 
"Lebih dari 3 dekade kami hadir dan lalui dengan berbagai proses perjalanan untuk terus bergerak dan terus bertumbuh memberikan manfaat terbaik demi terciptanya Indonesia Bangkit agar dapat dapat terus bergerak bersama dalam memajukan negeri ini," ucap VP of Marketing JNE Eri Palgunadi pada acara 10th Edition JNE Competition di Bandung, Senin (21/3/2023).
 
Eri memaparkan, secara konsisten pihaknya terus mengantarkan kebahagian ke berbagai pihak dalam berbagai program.
 
Baca Juga: Cek Harga Sebelum Puasa, Wali Kota Bandung Sambangi Pasar Baru Bandung

"Kami ingin terus berbagi kebahagiaan kepada semua lapisan masyarakat sesuai dengan tagline kami “Connecting Happiness”, itu lah salah satu alasan kami hadir dan menjadi bagian dari masyarakat," papar Eri. 

Sementara itu, dalam menghadapi Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri tahun ini, JNE memperbanyak jumlah armadanya.
 
Hal ini dikemukakan Branch Manager JNE Bandung Iyus Rustandi di acara yang sama.
 
"Ya, kami mengantisipasi adanya peningkatan pengiriman barang, baik menjelang Ramadan, atau di Ramadannya dan di lebaran, dengan menambah personil dan armada," kata Iyus.
 
Walau demikian, lanjut Iyus, penambahan tersebut masih tentatif tergantung dari banyaknya pengiriman barang. 
 
"Ya jumlahnya masih tentatif, masih tergantung banyak atau tidaknya barang yang harus dikirim. Tapi kami sudah menyiapkan sekitar 300 unit kendaraan untuk wilayah Bandung Raya seperti Bandung dan sekitarnya, Kabupaten Bandung, Kabupaten Sumedang dan Kabupaten Garut," papar Iyus.
 
Iyus mengungkapkan, di tiap Ramadan memang cenderung terjadi kenaikan pengiriman barang antara 20 - 30 persen, serta adanya lonjakan pengiriman umumnya pada H-15 Lebaran, dan untuk semua pengiriman selama ini rata-rata masih di kisaran Jawa Barat.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Baca Juga: BBPOM Bandung Dampingi UMKM Dapatkan Sertifikasi CPPOB

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm