Tendon: Makanan Khas Jepang yang Menggugah Selera! Tertarik Mau Coba?

12 Juli 2023 15:00 WIB
Tendon: Makanan Khas Jepang yang Menggugah Selera!
Tendon: Makanan Khas Jepang yang Menggugah Selera! ( Freepik)

Semarang, Sonora.ID - Negara Jepang memang surganya kuliner, tidak hanya untuk makanan lokal saja, tapi juga makanan tradisionalnya.

Sahabat Sonora, mungkin diantara Anda sudah pernah dengar atau bahkan makan makanan yang namanya Tendon.

Tendon adalah salah satu makanan khas Jepang yang terkenal di seluruh dunia.

Nama "Tendon" sendiri merupakan singkatan dari kata "Tempura" (ikan dan sayuran goreng) dan "Donburi" (semangkuk nasi).

Tempura itu sendiri adalah makanan yang digoreng dengan tepung khusus hingga renyah dan garing, tak lupa dari saus khususnya yang digunakan untuk mencelupkan tempura sebelum dimakan.

Saus ini biasanya terbuat dari campuran dashi (kaldu ikan), gula pasir, rice vinegar, dan soy sauce.

Ada berbagai variasi Tendon yang dapat ditemukan di Jepang. Beberapa restoran mungkin menawarkan Tendon dengan campuran tempura yang berbeda, seperti udang, ikan, sayuran, atau daging.

Beberapa juga menambahkan topping seperti daun oba (daun kemangi) untuk memberikan aroma segar pada hidangan.

Tendon sangat populer di Jepang dan dapat ditemukan di berbagai restoran, baik restoran mewah maupun restoran cepat saji.

Hidangan ini juga telah menyebar ke berbagai negara di seluruh dunia, termasuk Indonesia.

Beberapa restoran Jepang di Indonesia juga menyajikan Tendon sebagai salah satu menu favorit.

Sahabat Sonora, jika Anda ingin makan Tendon di rumah, ada cara untuk menyajikannya.

Yuk simak caranya bagaimana cara menyajikan Tendon ini. Tendon disajikan dalam mangkuk besar dengan nasi di bagian bawahnya.

Kemudian, berbagai jenis tempura ditempatkan di atas nasi. Tempura biasanya diletakkan dengan rapi dan disusun sedemikian rupa sehingga terlihat menarik.

Saus tempura kemudian dituangkan di atas tempura dan nasi sebelum hidangan disajikan.

Tendon merupakan hidangan yang menggugah selera dengan kombinasi nasi yang lezat dan tempura yang renyah.

Kelezatan dan keunikan rasa Tendon membuatnya masuk kedalam peringkat makanan penutup terbaik di dunia, hal ini menjadikan pilihan yang populer bagi pecinta kuliner Jepang di seluruh dunia.

Jika Anda sedang berpergian ke Jepang, ada banyak restoran Jepang yang menyajikan Tendon.

Restoran Mie Soba, Restoran Gyudon dan Tendon menyajikan Tendon. Restoran Mie Soba bisa menyajikannya karena menggunakan dashi untuk mie soba.

Namun, Tendon mereka seringkali hanya memiliki dua udang goreng, karena merupakan hidangan tambahan dari Mie Soba.

Penulis: Mochammad Hasan

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Baca Juga: 10 Makanan Khas Jepang Terpopuler di Indonesia! Enak, Cocok di Lidah

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm