Sempat Viral dan Diisukan Angker, Begini Fakta dan Sejarah Hotel Niagara

7 Agustus 2023 14:05 WIB
Hotel Niagara yang terletak di Lawang, Kabupaten Malang, Jawa Timur.
Hotel Niagara yang terletak di Lawang, Kabupaten Malang, Jawa Timur. ( )

Sejarah Hotel Niagara

Terlepas dari narasi mistis yang dibangun dan telah membentuk persepsi banyak orang tentang keangkerannya, ternyata bangunan Hotel Niagara ini memiliki ciri khas yang unik.

Sebelum dikenal sebagai Hotel Niagara ternyata dahulu bangunan ini merupakan sebuah villa keluarga seorang pengusaha kaya Tionghoa yang bernama Liem Sian Joe.

Gedung tinggi bertingkat ini didirikan oleh Liem pada masa kejayaannya sebagai pengusaha kayu dan karet pada waktu itu, di mana arsitektur dari gedung ini terinspirasi dari sebuah sebuah gedung di Amerika yang pernah ia kunjungi saat melakukan perjalanan bisnis.

Menurut Irawan, bangunan yang sekarang dikenal sebagai Hotel Niagara ini didirikan sekitar tahun 1913-1914 oleh seorang arsitek dari Brazil yang bernama Fritz Joseph Pinedo.

Baca Juga: Elpiji Melon, Kekhawatiran Ketersediaan Gas

Sementara itu ada beberapa sumber yang menyebutkan bahwa gedung tersebut dibangun sebelum tahun 1910-an.

Menanggapi hal tersebut Irawan mengungkapkan bahwa berdasarkan studi empiris yang dilakukan oleh timnya didapatkan alasan yang logis jika gedung tersebut dibangun sekitar tahun 1913-1914.

“Berdasarkan informasi yang kami dapatkan, pada tahun 1908 sang arsitek yakni Pinedo masih menempuh pendidikan, kemudian sekitar tahun 1912 ia baru mendapatkan sertifikat sebagai arsitek dan dikabarkan sekitar tahun 1913-an Pinedo bekerja di Surabaya, nah di situlah estimasi kami bahwa pada waktu itu Pinedo bertemu dengan Pak Liem yang saat itu juga ada di Surabaya, sehingga terjadilah kesepakatan untuk menggarap proyek gedung tinggi bertingkat yang diinginkan oleh Pak Liem," tutur Irawan.

Pembangunan gedung ini diperkirakan memakan waktu sekitar kurang lebih 5 (lima) tahun dan baru ditempati pada tahun 1918 yang kemudian dijadikan sebagai villa keluarga Liem.

Halaman Berikutnya
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm