Tribun Award 2023, Pemprov Kalbar Borong 10 Penghargaan

9 Agustus 2023 11:15 WIB
Gubernur Kalimantan Barat H. Sutarmidji, S.H., M.Hum., saat sambutannya pada ajang Tribun Pontianak Award yang diselenggarakan di Hotel Qubu Resort Kubu Raya, (8/8/2023).
Gubernur Kalimantan Barat H. Sutarmidji, S.H., M.Hum., saat sambutannya pada ajang Tribun Pontianak Award yang diselenggarakan di Hotel Qubu Resort Kubu Raya, (8/8/2023). ( William)

Kubu Raya, Sonora.ID - Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat memborong sepuluh kategori penghargaan yang diterima langsung oleh Gubernur Kalimantan Barat H. Sutarmidji, S.H., M.Hum., pada ajang Tribun Pontianak Award yang diselenggarakan di Hotel Qubu Resort Kubu Raya, (8/8/2023).

Tribun Pontianak Award 2023 adalah acara Penghargaan kepada Kepala Daerah dan Pemerintah Daerah Provinsi, Kabupaten/ Kota di Provinsi Kalimantan Barat.

Penghargaan ini diberikan kepada Pemerintah Provinsi, Kabupaten/ Kota, BUMN, BUMD, dan juga instansi swasta atas program-program yang diinisiasi dalam membangun kemajuan di daerahnya.

Penganugerahan ini merupakan raport sebagai Pemerintah Daerah untuk terus berupaya membangun daerahnya. Dan salah satu capaian Pemerintah Provinsi yang terbaik menempati urutan kedua setelah DKI pada kategori Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE), MCP dan berada pada posisi ke 2 Indeks Daya Saing, setelah Jogjakarta.

Pada sambutannya, Gubernur Sutarmidji mengucapkan terima kasih sekaligus memberikan apresiasi kepada Tribun Pontianak yang telah memberikan penilaian yang objektif dan profesional atas penghargaan yang diterima oleh Pemerintah Provinsi Kalbar.

Baca Juga: BPBD Lakukan Verifikasi Warga Terdampak Puting Beliung di Semudun

"Dengan keterbatasan anggaran yang ada, Pemerintah sekarang menggalakan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE). Dan Alhamdulillah Kalbar menempati rangking kedua setelah DKI Jakarta, ya kalau DKI sih wajar saja karena Infrastruktur baik dan anggarannya besar. Walaupun kita masih terdapat blankspot diatas 40 persen masih bisa di urutan kedua setelah DKI. Itu pencapaian yang luar biasa," ungkap Gubernur Kalbar.

Kemudian ia juga menyampaikan bahwa untuk Indeks Daya Saing Berkelanjutan Pemprov Kalbar juga berada di urutan kedua setelah Provinsi DI Yogyakarta. Kemudian untuk MCP dari penilaian KPK Kalbar berada di urutan ketiga setelah Bali.

Sementara itu, terkait belanja modal terbesar Kalbar berada di urutan kelima dari 38 Provinsi dan masih banyak lagi prestasi-prestasi lainnya yang diraih Kalimantan Barat.

"Masih banyak lagi sebenarnya prestasi-prestasi yang diraih Kalimantan Barat, bahkan kemarin kita baru saja mendapat 5 penghargaan sekaligus dari BKN dan ini menunjukan Pemerintah Provinsi mampu bersaing," ujar Sutarmidji.

Di hadapan seluruh para tamu yang hadir, Sutarmidji optimis pada era kepemerintahannya telah banyak menorehkan capaian-capaian serta lompatan yang begitu cepat dengan keterbatasan yang ada apalagi nilai APBD yang masih di angka 1,7 triliun pasti itu bukan perkara yang mudah untuk membangun Kalbar.

"Alhamdulillah, dengan keterbatasan kita masih mampu meraih beberapa prestasi dan bersaing di kancah nasional. Yang jelas kita optimis aja, sejak saya menjabat menjabat sebagai Gubernur nilai APBD hanya 1,7 triliun, dan mengakhiri masa jabatan saya, insyaAllah PAD Kalbar perkiraan saya bisa mencapai 3,2 triliun," imbuhnya.

Penyerahan penghargaan Tribun Pontianak Award kali ini sedikit berbeda dari yang biasanya karena dirangkaikan dengan Semarak Anniversary ke 15 Tribun Pontianak.

Baca Juga: Peresmian Masjid Jami Mujahidin di Desa Sungai Raya

Kesepuluh kategori penghargaan yang diterima Provinsi Kalbar tersebut di antaranya:

1. Kategori Keberpihakan pada peningkatan layanan kesehatan dan komitmen penggunaan APBD membangun Gedung RSUD dr. Soedarso.
2. Kategori Pencapaian pembangunan Gedung SMA dan SMK serta infrastruktur penunjang yang diraih Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Prov. Kalbar.
3. Kategori Optimalisasi Pendapatan Asli Daerah yang diraih Badan Pendapatan Daerah.
4. Kategori Pemanfaatan Energi Baru Terbarukan yang diraih Disperindag dan ESDM Prov Kalbar.
5. Kategori Capaian Implementasi Reformasi Birokrasi Perangkat Daerah Lingkup Pemprov Kalbar yang diraih Badan Kepegawaian Daerah.
6. Kategori Tata Kelola Kalbar Hijau dan Lestari yang diraih DLHK Prov. Kalbar.
7. Kategori Aktif Berkolaborasi Untuk Perluasan Pasar Koperasi dan UMKM ke Kancah Nasional yang diraih Dinas Koperasi dan UMKM Prov. Kalbar.
8. Kategori Aktif Promosi Wisata Digital dan Pengembangan Desa Wisata yang diraih Disporapar Prov. Kalbar.
9. Pencapaian Pembangunan Infrastruktur Jalan Provinsi Mantap yang diraih Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Prov. Kalbar.
10. Dan kategori yang terakhir, Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) yang diraih Diskominfo Kalbar

PenulisWilliam
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm